Baca Koran radarkaur Online - Radar Kaur

BPS Kaur Petakan Potensi Desa Lewat Podes 2025

BPS Kaur Bakal lakukan Podes di 192 di Kabupaten Kaur, Senin 11 Agustus 2025.-Sumber Foto: REGA/RKa-

BINTUHAN – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kaur akan melaksanakan Pendataan Potensi Desa (Podes) di 192 desa yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Kaur.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui sekaligus memetakan berbagai potensi yang dimiliki oleh masing-masing desa.

Melalui Podes ini, BPS Kaur berharap dapat mengidentifikasi sektor-sektor unggulan yang dapat dikembangkan menjadi sumber penghasilan ekonomi baru bagi masyarakat.

BACA JUGA:Angka Pengangguran Naik? BPS Kaur Persiapkan Petugas SAKERNAS

BACA JUGA:Pertumbuhan Ekonomi Kuartal II-2025 Bengkulu Mencapai 4,99 Persen, Begini Penjelasan BPS!

Potensi yang terdata nantinya akan menjadi bahan rencana kegiatan desa dalam upaya meningkatkan taraf hidup warga sekaligus menekan angka kemiskinan di Kabupaten Kaur.

Kepala BPS Kaur, Dr. Antoni Pestaria, SE, M.Si menyampaikan, pendataan ini merupakan salah satu program strategis pemerintah yang dilaksanakan secara nasional.

Podes bukan sekadar mengumpulkan data, tetapi menjadi dasar perencanaan pembangunan desa yang lebih tepat sasaran.

BACA JUGA:BPS Provinsi Bengkulu Beberkan Nilai Tukar Petani Juli 2025 Turun, Cek Penyebabnya!

BACA JUGA:BPS Kaur Fokuskan Pendataan Lapangan Usaha Kategori H di SE2026

Pelaksanaan Podes 2025 akan melibatkan tenaga pendata yang telah dibekali pelatihan khusus.

Mereka akan turun langsung ke lapangan untuk menggali informasi mulai dari sumber daya alam, infrastruktur, sarana prasarana, hingga potensi ekonomi kreatif yang ada di desa. 

“Data yang terkumpul akan memberikan gambaran menyeluruh tentang kondisi riil desa. Sehingga pemerintah daerah bisa mengambil kebijakan yang tepat nantinya,” tambahnya.

Dia menegaskan, Podes memiliki peran penting dalam mendorong pembangunan berbasis data. Tanpa data yang akurat, perencanaan pembangunan rentan meleset dari kebutuhan masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan