Cuaca Panas Bikin Makeup Ngecrak, Jangan Khawatir, Yuk Terapkan Tips Ini Auto Tahan Lama Seharian

Tips makeup tahan lama saat cuaca panas.-Sumber foto: koranradarkaur.id-

Skin preperation atau persiapan yang dimulai dari skincare adalah hal pertama yang perlu diperhatikan sebelum menggunakan makeup. 

Penggunaan skincare ini dapat memengaruhi seberapa lama makeup kita akan bertahan. Gunakan produk perawatan kulit ini secara merata dan pastikan untuk menggunakan pelembap, terutama di area yang lebih cenderung kering. 

Pilih produk dengan bahan dasar air daripada minyak atau krim yang sukar menyerap. Agar makeup tidak mudah geser, pastikan skincare yang digunakan benar-benar meresap sebelum menggunakan makeup. 

2. Gunakan primer

BACA JUGA:Cughup Tinggi Pagar Gading, Jadi Air Terjun Tertinggi dan Terbaik di BS, Belum Terjamah

Salah satu tips untuk makeup tahan lama dan anti luntur adalah dengan menggunakan primer. Primer adalah produk makeup yang sangat berguna untuk menyamarkan pori-pori, membuat makeup lebih menempel dan menyatu dengan kulit serta membuatnya lebih tahan lama. 

Anda juga dapat mengurangi kilap dan membuat makeup lebih matte. Untuk menggunakannya, gunakan primer setelah menggunakan skincare atau sebelum base makeup. 

Untuk perlindungan tambahan, gunakan primer dengan SPF di dalamnya agar kulit terlindungi dari sinar matahari.

3. Gunakan base makeup waterproof

Selanjutnya, gunakan makeup yang waterproof dan sweatproof. Jenis makeup ini seperti foundation, cushion, BB cream, dan sebagainya biasanya lebih tahan lama dan tidak mudah luntur jika terkena keringat atau air. 

Aplikasikan dengan menepuk-nepuk, bukan dengan ditarik, dan pastikan merata dan tipis. Tujuannya agar base makeup benar-benar menempel pada kulit dan tidak mudah geser. 

BACA JUGA:Frustasi Merasa Salah Jurusan Kuliah Sampai Ingin Pindah, Eits Tahan Dulu, Yuk Lakukan Hal Ini Auto Berubah Pi

Jika base makeup kurang menutupi area tertentu, seperti noda hitam dan kantung mata, maka dapat menambahkan concealer. 

4. Gunakan bedak tabur

Tips selanjutnya agar makeup tahan lama dan tidak cepat luntur adalah dengan menggunakan bedak tabur, terutama di area yang mudah ngecrack dan berkeringat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan