Derta, Rahimandani dan Prabowo Unggul di Kaur
UJANG/RKa HITUNG: Petugas KPPS saat melakukan penghitungan suara di TPS 1 Desa Sinar Pagi Kecamatan Kaur Selatan, Rabu 14 Februari 2024.--
Paslon 01 Anes Baswedan – Cak Iminmeraup 20,46 persen atau 1.065 suara. Dan Paslon 03, Ganjar Pranowo – Mahfud MD hanya memperoleh 7,93 persen atau 413 suara.
Sedangkan untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD), dari 434 TPS, baru 4 TPS yang masuk Sirekap. Di mana nomor urut 11 Rahimandani mendapatkan suara 59,29 persen dengan jumlah suara 166.
Pantauan Radar Kaur (RKa) hingga pukul 20.45 WIB, sebagian besar TPS masih melakukan penghitungan suara. Diperkirakan para anggota Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) akan menyelesaikan tugas atau melakukan penghitungan hingga larut malam.
LENGKAP! Ini Hasil Hitung Suara Pilpres di Kaur Tengah
Sementara itu, di Kecamatan Kaur Tengah, Pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Capres) Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka, menang dengan selisih tebal dari dua pesaingnya.
Dari 19 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di 9 desa dan kelurahan se-Kecamatan Kaur Tengah. Total suara sah di angka 3.206 surat suara.
BACA JUGA:PENGUMUMAN! Pelunasan Biaya Haji 2024 Diperpanjang, Ini Tanggal Terakhir
Pasangan dengan nomor urut 2 ini berhasil meraup 2.291 suara. Sedang pasangan nomor urut 1 Anies-Cak Imin hanya berhasil mendulang 781 suara. Kemudian pasangan nomor urut 3 Ganjar-Mahfud mengumpulkan 134 suara.
Rinciannya, di Desa Sukarami dengan 2 TPS. Pasangan urut 1 meraih 37 suara di TPS 1, sedang di TPS 2 meraih 67 suara. Kemudian pasangan nomor 2 meraih 175 suara di TPS 1 dan di TPS 2 meraih 197 suara. Pasangan nomor urut 3 meraih 6 suara di TPS 1, di TPS 2 mendapatkan 8 suara. (Selengkapnya lihat daftar)
Dengan hasil perhitungan suara Pilpres ini. Camat Kaur Tengah Marhen Syafri, S.Pd berpesan, agar masyarakat setempat tetap menjaga kondusifitas.
Diharapkan, agar masa pendukung ketiga pasangan calon (Calon) pimpinan negara ini. Tidak terpancing apalagi memancing hal yang akan menggangu Kamtibmas.
BACA JUGA:7 Pelamar Bersaing Lelang Jabatan di Kaur, Ini Nama-Namanya
"Selalu jaga kondusifitas. Jangan lakukan hal yang akan menciderai berlangsungnya Pemilu Serentak yang damai. Seperti memancing ataupun terpancing hal yang menimbulkan perselisihan," tandasnya.
Di Luas, si "Gemoy" Juga Menang Telak
Pasangan calon (Paslon) presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo-Gibran juga berhasil mendulang kemenangan di Kecamatan Luas. Meski belum berhasil mengumpulkan data lengkap hasil hitung perolehan suara. Kemenangan Paslon ini terpantau dari hasil perhitungan di Desa Tuguk dan Desa Ganda Suli di kecamatan setempat.