MUARA SAHUNG – Kecamatan Sahung laksanakan rapat staf awal tahun 2024, Selasa 9 Januari 2024. Rapat yang diikuti pegawai Kancam baik yang berstatus PNS ataupun honorer.
Bertujuan mengevaluasi kinerja pegawai pusat pemerintahan kecamatan itu di tahun 2023.
Camat Muara Sahung Ahmad Gusran, S.Sos mengatakan, kinerja staf Kancam Muara Sahung di tahun 2023 dinilainya cukup baik. Hal tersebut dinilai dari kedisiplinan kehadiran dan menyelesaikan tugas tepat waktu.
Juga keaktifannya sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) yang diemban.
"Meski ada beberapa hal yang masih harus diperbaiki. Secara keseluruhan kami menilai kinerja staf Kancam Muara Sahung di tahun 2023, cukup baik.
BACA JUGA:2024 BLT-DD Kembali Ada, Ini Buktinya!
BACA JUGA:PATUT DICONTOH! Brantas Korupsi Sejak Dini, Begini Langka Diambil Kejari Bengkulu Selatan
Mereka datang dan pulang tepat waktu dan tidak pernah alpa. Juga menyelesaikan tugas yang diberikan sebelum batas yang ditentukan," ujar Ahmad Gusran, Selasa 9 Januari 2024.
Ahmad Gusran berharap, di tahun 2024 ini kinerja staf Kancam Muara Sahung semakin lebih baik. Untuk mencapai hal itu, menurutnya dibutuhkan sinergi semua staf.
Baik itu yang berstatus PNS ataupun honorer. Kemudian juga memiliki tanggung jawab kerja sesuai dengan tugas yang diemban.
"Dengan sinergi dan tanggung jawab kerja sesuai dengan bidang masing-masing. Kami berkeyakinan akan tercapai peningkatan kinerja yang semakin lebih baik. Ini demi kemajuan bersama," tandasnya.