Sambut HUT Bhayangkara, Polres Kaur Tabur Bunga di Makam Pahlawan

Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si saat tabur bunga di makam pahlawan, Jumat 28 Juni 2024.Foto:IST/RKa--

BINTUHAN - Dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-78 tahun 2024, berbagai kegiatan telah dilakukan oleh Polres Kaur Polda Bengkulu.

Mulai dari gotong royong membersihkan rumah ibadah, memberikan santunan, donor darah. Terbaru jajaran Polres Kaur melaksanakan tabur bunga di taman makam pahlawan Padang Kempas.

Kegiatan tabur bunga dipimpin Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si diikuti seluruh Pejabat Utama (PJU).

“Kegiatan tabur bunga bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan. Dengan mengenang jasa para pahlawan akan menjadi inspirasi dalam membangun daerah,” sampai Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si, Jumat 28 Juni 2024.

Lanjutnya, dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini, para pahlawan rela mengorbankan harta hingga nyawa. Tentu apa yang telah dilakukan para pahlawan hendaknya menjadi inspirasi untuk mengisi kemerdekaan. 

BACA JUGA:2 Orang Warga Kecamatan Nasal Positif HIV, Keduanya Perempuan

BACA JUGA:Nelayan Kaur Usulkan Kuota Tangkap Benur 15.000 Ekor Per Tahun

Saat ini perjuangan dalam mengisi kemerdekaan harus dilandasi dengan pengetahuan yang baik serta mampu memberikan hal-hal yang baik demi kemajuan daerah.

“Mari senantiasa kita isi kemerdekaan dengan bersama-sama menciptakan Kamtibmas yang aman dan nyaman. Serta membangun Kabupaten Kaur dengan baik. Tidak kalah penting memberikan contoh yang baik ke masyarakat,” jelasnya.

Tujuan dari rangkaian acara ziarah dan tabur bunga di makam pahlawan adalah untuk menumbuhkan semangat serta motivasi bagi anggota Polri. Seperti cinta tanah air, rela berkorban, pantang menyerah dalam memberikan pelayanan ke masyarakat. 

Sebelum melaksanakan tabur bunga diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, dilanjutkan peletakan karangan bunga, doa bersama dan penaburan bunga.*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan