Motor Pintar, Polisi Sahabat Anak Belajar

Anak-anak PAUD Qiran sedang belajar belum lama ini. Tahun ajaran baru 2024/2025, PAUD akan belajar bersama polisi, melalui motor pintar polisi sahabat anak. Foto: IST/RKa--

KORANRADARKAUR – Baru-baru ini Polres Kaur memberikan  buku-buku pengemban motor pintar pada anggota Bhabinkamtibmas Polsek yang ada di Kaur. 

Kegiatan yang positif motor pintar polisi sahabat anak dengan sasaran anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kaur termasuk wilayah eks Kaur Utara.

Dengan melakukan kegiatan yang bermanfaat untuk anak PAUD, maka motor pintar polisi sahabat anak dapat memberikan ilmu dan wawasan yang lebih luas lagi.

Motor pintar Polisi sahabat anak sangat bermanfaat guna mendekatkan anak-anak pada polisi, supaya anak-anak ikut mengerti tugas polisi dan anak tidak takut dengan polisi.

Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, S.IK,M.Ik, M.Si melalui Kapolsek Pagulu Ipda Hengky Hermansyah, SH mengatakan, kegiatan bersama anggota Bhabinkamtimas motor pintar akan dilaksanakan pada saat anak-anak PUAD masuk nanti. Kini PAUD sedang libur dalam memasuki tahun ajaran baru 2024/2025.

“Kami akan melaksanakan kegiatan di PAUD sesuai intruksi pimpinan untuk mengajak anak PAUD belajar,” katanya.

BACA JUGA:Kurangi Resiko Stunting, Gelar Mini Lokakarya

BACA JUGA:Sudah di Penjara, Kakek Pensiunan PNS Ngaku Menyesal Tiduri Ponakan Selama 4 Tahun

Dikatakan, kegiatan bersama anak PAUD dengan tujuan untuk memberikan kesan positif dengan mengenalkan sebagai polisi sahabat anak. Sehingga anak didik usia tersebut bisa mengenal dekat polisi dan tidak takut polisi.

“Kegiatan yang dapat meningkatkan ilmu pengetahuan anak didik usia dini. Dengan begitu, anak didik dapat mengetahui tugas polisi dalam pelayanan pada masyarakat,” ujarnya.     

Selain itu, anak usia dini juga diajarkan tentang berlalu lintas nantinya. Supaya mereka memahami cara menggunakan jalan raya. Dengan taat aturan saat berkendara.

“Supaya mereka paham dan bila besar nanti mereka taat dalam berkendara menggunakan jalan lintas,” ucapnya.

Terpisah, Kepala PAUD Qiran Yuli Asmita, S.IP mengatakan, PAUD beralamat di Desa Talang Marap Kecamatan Kelam Tengah siap menerima pelajaran dari pihak Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Kemuning.

Sehingga sejak dini mereka sudah mengenal tugas polisi, namun pembelajaran ini menunggu tahun ajaran baru nanti dengan anak-anak wajah baru.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan