5 Tips Jitu Mengelola Uang THR Anak, Orang Tua Wajib Tahu

5 tips mengelola uang THR anak. Sumber foto : harianbengkuluekspress.bacakoran.co--

KORANRADARKAUR.ID - Hari Raya Idul Fitri selalu menjadi momen yang ditunggu-tunggu bagi semua orang. Karena dapat berkumpul dengan keluarga dan menyantap hidangan lebaran yang enak.

Selain itu ada satu momen di hari lebaran yang selalu dinantikan yaitu bagi-bagi Tunjangan Hari Raya (THR).

Tentunya momen ini menjadi hal yang ditunggu-tunggu terutama bagi anak-anak, karena mendapat tambahan uang jajan.

Namun ada juga yang orang tua yang menyimpan THR anaknya yang digunakan untuk keperluan lainnya atau ditabung.

BACA JUGA:Kok Bisa? Ramadhan 2 Kali dan Lebaran 1 Kali dalam Setahun, Simak Penjelasan Ilmuwan

BACA JUGA:Baru di Bengkulu! Yuk Liburan di MD Land, Pantai Bergaya Club Bali

Dikutip dari harianbengkuluekspress.bacakoran.co, berikut tips mengelola uang THR agar dapat bermanfaat dengan baik bagi anak-anak :

1. Masukan ke dalam Celengan

Memasukkan ke dalam celengan adalah langkah awal yang sangat efektif untuk menyimpan uang THR. Cara ini dapat menjadi langkah awal untuk mengajarkan anak-anak akan pentingnya menabung dan menyimpan uang dengan baik

2. Buka Tabungan

Cara selanjutnya untuk mengelola uang THR anak adalah dengan membuka tabungan.Tentunya ini akan menjadi pengalaman menyenangkan bagi mereka.

Karena selain lebih aman, dengan cara ini anak-anak dapat mengenal tentang perbankan. Anak-anak dapat menabung di tabungan khusus dan membuka rekening sendiri dengan didampingi oleh orang tua.

BACA JUGA:ADU KAMBING! Honda Vario Vs Mobil Avanza, Remaja Asal Pagar Alam Patah Kaki, Begini Kronologinya

BACA JUGA:Jajal Arab Saudi dan UEA, Ramadhan Sananta Bongkar Persiapan Timnas U-23

3. Pisahkan Tabungannya

Dalam menyimpan dan mengelola uang THR anak orang tua harus memisahkan mana keuangan anak dan keuangan orang tua. Hal ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat menabung dan kepercayaan dirinya.

Anak-anak tentunya akan merasa bangga melihat hasil tabungan mereka dan membuat mereka semakin semangat menyisihkan uang untuk dimasukkan ke dalam tabungan

4. Berikan Sebagian THR Anak

Jika anak memiliki THR, para orang tua harus memberikan nasihat untuk tidak berfoya-foya.
Cukup berikan uang THR 25% dari yang diperoleh anak-anak dan sisanya dapat ditabungkan.

Karena kalau diberikan keseluruhan terkadang anak-anak belum bisa mengontrol keinginan mereka dalam membeli sesuatu. Bahkan kalau tidak dikontrol uang itu akan dihabis digunakan untuk jajan. Dengan memberikan 25% THR anak-anak masih dapat menikmati uang yang mereka miliki.

BACA JUGA:TERBARU! PSSI Proses Naturalisasi Pemain di Liga Belanda, Ini Namanya

5. Berikan Tantangan

Mengelola uang THR anak juga dapat dilakukan dengan memberikan masukan. Setelah ditabung, uang tersebut dapat digunakan sesuai dengan harapan anak, seperti untuk jalan-jalan atau membeli sesuatu yang mereka inginkan.

Itulah tadi tips untuk orang tua dalam mengelola uang THR anak agar uang tersebut dapat bermanfaat dan dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan anak-anak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan