Sebentar Lagi Semesteran, Siswa Diminta Stop Main Game Online
Jayadi Ruslan dan Emilia Septi--
KAUR UTARA - Menghadapi semesteran diminta pada semua siswa supaya fokus belajar baik di sekolah maupun dirumah. Karena semesteran ganjil sebagai bahan tambahan untuk pengisian nilai raport.
Jangan keluar malam bila tidak ada manfaatnya tetap rajin belajar agar meraih nilai yang bagus.
Kepala SMAN 4 Kaur Emilia Septi, SE, M.Pd menuturkan, jadwal semesteran kalau tidak ada perubahan akhir bulan November atau awal bulan Desember 2023.
Lamahnya sekitar satu minggu atau lebih dan sedangkan penerimaan raport pada tanggal 22 Desember 2023 bila tidak ada perubahan jadwal.
"Kami minta pada anak didik agar rajin belajar menghadapi semesteran nanti," pintanya.
Terpisah Kepala Cabang Dinas (Cabdin) Wilayah IX Bintuhan H Jayadi Ruslan, SST, M. TPd mengatakan, sumatif akhir semester SMA dan SMK tanggal 4 Desember 2023 bila tidak ada perubahan jadwal.
Diminta pada sekolah agar menyiapkan siswanya untuk semesteran dengan belajar yang rajin serta bersungguh-sungguh supaya meraih nilai yang bagus.
Jangan keluyuran setelah pulang sekolah manfaatkan waktu untuk belajar. Apa lagi main game handphone (Hp), bila ingin manfaatkan Hp gunakanlah untuk belajar karena di Hp bisa juga belajar.
"Rajin-rajin belajar dengan bersungguh-sungguh agar jadi siswa yang berprestasi," sampainya. (man)