Motor GXE 450 Bermesin 450 CC Siap Ramaikan Pasar Otomotif, Ini Spesifikasinya
Motor GXE 450.-Sumber foto: radarselatan.disway.id-
Motor ini diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 43,5 HP pada 7.500 RPM, serta torsi mencapai 42,5 Nm pada 6.500 RPM.
Dilengkapi dengan transmisi manual 5 percepatan, GXE 450 memiliki dimensi panjang 2.320 mm, lebar 830 mm, tinggi 1.300 mm, jarak sumbu roda 1.550 mm, jarak mesin ke tanah 330 mm, tinggi tempat duduk 960 mm, dan berat kosong 120 kg.
BACA JUGA:11 Tempat Wisata Cocok untuk Liburan Lebaran di Provinsi Kota Bengkulu, Berikut Ini Lokasinya
BACA JUGA:7 Makanan Khas Asal Palembang, Ada yang Laris di Kota Bengkulu
Rangka dan kaki-kaki GXE 450 telah dibekali dengan rangka delta box aluminium, didukung oleh shock breaker upside down di bagian depan, serta ayun dan peredam kejut tunggal di bagian belakang.
Ban depan berukuran 80/100 ring 21 dan belakang 100/90 ring 18, yang ditenagai oleh rem cakram hidrolik piston ganda di bagian depan dan hidrolik tunggal di bagian belakang. Sedangkan harga GXE 450 ini mencapai Rp 115 juta.