DD 2024 Naik Rp 8 M, Ini Desa Terbesar dan Terkecil Dapat DD

Ilustrasi--

BINTUHAN- Dana Desa (DD) Kabupaten Kaur tahun 2024 naik dari tahun 2023. Pada 2023 lalu jumlah total untuk 192 desa di 15 kecamatan Rp 138 Miliar (M).

Sedangkan tahun 2024 ini jumlah totalnya Rp 146 M. Dengan begitu DD tahun 2024 naik Rp 8 M. Dari 192 desa, penerima DD 2024 terbesar Desa Sumber Harapan Kecamatan Nasal Rp 1,045.355.000. Sedangkan terkecil Desa Pagar Dewa Kecamatan Tetap Rp 575.582.000. 

“Untuk jumlah DD tahun 2024 Rp 146 M. Jumlah tersebut naik apabila dibandingkan tahun sebelumnya. Besaran DD diatur degan jumlah penduduk serta regulasi lainnya, sesuai aturan yang ada,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kaur M Suhadi, ST melalui Kabid Bina Pemerintahan Desa dan Kelurahan Sislan S.Sos, Senin 15 Januari 2023. 

Dikatakan, 192 desa terkecuali dua desa penerima terbesar dan terkecil. Rata-rata desa menerima Rp 600 juta hingga Rp 900 juta. Pembagian alokasi DD ini disesuaikan dengan kategori yang sudah ditetapkan pemerintah pusat dengan rumus khusus.

BACA JUGA:HEBOH! Dua ABG Perempuan Berkelahi Menggunakan Celurit Hingga Terluka

BACA JUGA:DD 2024 Naik Rp 8 M, Ini Desa Terbesar dan Terkecil Dapat DD

Angka DD itu didapat berdasarkan persentase, sehingga bisa dilaksanakan pembagian per desa. Diantara yang faktor yang diperhatikan, jumlah penduduk, jumlah penduduk miskin, luas wilayah dan Indeks Kesulitan Geografis (IKG).

Lanjutnya, untuk Desa Sumber Harapan ini karena wilayahnya luas dan juga penduduknya masih banyak miskin. Inilah menjadi faktor penerima DD terbesar tahun 2024.

Kini nominal DD masing-masing desa sudah diketahui. Tapi untuk pencairan masih belum bisa dilakukan, karena  saat ini masih dalam proses pembuatan Perbup. Dalam mengajukan pencairan desa wajib menyampikan syarat-syarat yang dibutuhkan.

“Saat ini untuk Perbup masih dalam proses dan akan segera rampung. Setelah rampung, desa bisa mengajukan pencairan DD,” tutupnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan