Miliki Tanda Ini, Anda Titisan Serunting Sakti
ILUSTRASI: Sosok pemeran film Sumpah si Pahit Lidah. --
RADAR KAUR - Provinsi Bengkulu, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Provinsi Jambi dan Provinsi Lampung di wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) tak asing dengan kisah Pangeran Serunting Sakti. Karenanya tak heran banyak yang mengklaim merupakan merupakan titisan atau keturunan dari pendekar sakti berjuluk si Pahit Lidah itu.
Di Provinsi Bengkulu, masyarakat marga Kedurang di Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) percaya bila mereka adalah keturunan Puyang Serunting Sakti. Bahkan, diklaim bila keturunan utamanya masih tetap ada hingga sekarang.
BACA JUGA:MENGEJUTKAN! Selesai Dilipat, Susu DPR dan DPD RI Kaur Kurang, Ini Jumlahnya
Melansir laman website https://kdr-kedurang.blogspot.com, Selasa 9 Januari 2023. Jika seseorang yang berasal dari Kadurang dan memiliki jari telunjuk yang bengkok. Masyarakat setempat meyakini bila dia adalah titisan dari Puyang Serunting Sakti atau si Pahit Lidah.
Jari telunjuk bengkok yang dimaksud adalah telunjuk dari kedua tangan keturunan Puyang Serunting ini tidak bisa dirapatkan antara satu sama lain.
Menurut legenda yang menjadi cerita rakyat di daerah Kedurang. Puyang Serunting berasal dari Tanah Pasemah. Kemudian ia mencari ilmu ke Tanah Jawa, yaitu ke Kerajaan Maja Pahit.
Disana ia menemui Raja Maja pahit dan kemudian diludahi olehnya sembari berkata, “Pulanglah kamu, nanti apa yang kamu katakan akan terjadi”. Maka pulanglah Puyang Serunting ke tanah Pasemah.
Di perjalanan ia menemui seseorang sedang memakan buah berwarna hijau, kemudian ditanya dengan Puyang Serunting, “Apa yang kamu makan itu”.
Namun orang yang memakan buah maja yang manis itu tidak menjawabnya. Disumpahnya oleh Puyang Serunting, “jadilah pahit buah maja”. Dengan seketika buah maja yang manis menjadi pahit. Dan masih banyak lagi sumpah Puyang Serunting lainnya.
Itulah ulasan singkat tentang ciri keturunan Serunting Sakti menurut cerita rakyat masyarakat Kedurang di Kabupaten Bengkulu Selatan. Semoga artikel ini menambah wawasan pembaca. Wassalam.