48 Siswa SMAN 4 Kaur Juara, Ini Pesan Penting Kepsek

IST/RKa -- HADIAH : Kepala SMAN 4 Kaur dan dewan guru serahkan hadiah pada siswa yang raih juara, Jumat 22 Desember 2023. Kepsek, dewan guru dan siswa juara foto bersama.--

KAUR UTARA - SMAN 4 Kaur di Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Kaur Utara sudah bagikan rapor Jumat 22 Desember 2023. Pembagian rapor dibentang di halaman sekolah dipimpin Kepala SMAN 4 Kaur Emilia Septi, SE, M.Pd dan didampingi dewan guru beserta staf. 

Kegiatan berjalan lancar dan sukses ada 48 siswa raih juara. Juara umum 1 dari kelas X IPS 1 diraih Haani Rusydi dengan nilai rata-rata 87,07.

Sedangkan juara umum kelas XI MIPA 1 nilai rata-rata 90,14 atas nama Azizah Nur Zahra dan juara umum dari kelas XII IPS 2 dinobatkan pada Elshe Mardalena dengan nilai rata-rata 93,71. Selengkapnya nama juara lihat grafis : Data Juara Kelas SMAN 4 Kaur

Kepala SMAN 4 Kaur Emilia Septi, SE, M.Pd mengatakan, pembagian rapor semester ganjil sebagai tolak ukur untuk mengetahui perkembangan terhadap prestasi siswa setelah mengikuti proses pembelajaran hingga hadapi semesteran ganjil.

BACA JUGA:Tak Ada Evaluasi, Nasib 245 Honorer Satpol-PP dan Damkar Tergantung Ini

BACA JUGA:Senam Rutin SSB Makin Diminati, Ini Kata Mbak Marni, Ketua SSB Kaur

Momen ini sangat penting agar anak didik dapat merubah yang lebih baik lagi melalui giat belajar baik di sekolah maupun di rumah.

"Rapor yang sudah dibagikan dengan nilai yang didapat, diminta supaya anak didik ke depan lebih giat belajar," harapnya.

Lanjutnya, selama liburan semesteran, manfaatkan waktu di rumah dengan giat belajar. Jangan keluyuran melakulan aktifitas yang tidak ada manfaatnya. Karena belajar sangat penting guna meningkatan kualitas dan jadilah siswa yang berprestasi.

"Kami minta anak didik selama liburan tetap belajar di rumah dan jangan keluyuran,"ucapnya.

Terpisah Guru Bahasa dan Satra Indonesia Imawan Haryadi, S. Pd menuturkan, prestasi yang diraih anak didik dengan nilai yang bagus tentu giat belajar. Namun bila nilai yang masih dianggap kurang oleh siswa, tentu saja masih kurang belajar.

"Selamat pada anak didik yang raih juara dan yang belum juara tetap semangat belajar,"terangnya. (man/krn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan