Belum Sempat Digunakan, 20 Meteran Listrik dan Jet Pump di PTM Kutau Raib Diembat Maling

Anggota Satpol-PP saat menunjukkan bekas meteran listrik di PTM Kutau yang diembat maling-Sumber Foto: ROHIDI/RKa-

BENGKULU SELATAN (BS) - Belum juga sempat digunakan oleh para pedagang, 20 unit meteran listrik, dan 1 jet pump ukuran besar yang ada di Pasar Tradisional Modern (PTM) Kutau raib diembat maling.

Hal ini tentu membuktikan jika kesadaran masyarakat di Kabupaten BS dalam menjaga aset daerah yang dibangun menggunakan uang negara masih sangat minim.

Akibat puluhan meteran yang selama ini telah dipasang tersebut digasak kawanan maling, sehingga PTM Kutau yang baru saja di luncurkan oleh Pemkab BS saat ini gelap gulita karena tidak ada aliran listrik.

Tidak hanya itu, jet pump ukuran besar yang juga dipasang di PT Kutau yang telah raib diembat maling, juga menyebabkan tidak ada lagi sumber air yang mengaliri kebutuhan pedagang di pasar modern ini.

Dampak buruknya, akibat perbuatan oknum yang tidak punya malu tersebut, menjadikan PTM yang dibangun dengan dana miliaran itu terancam ditinggalkan para pedagang.

Pengelola PTM Kutau Tusani Mardin saat dikonfirmasi mengakui, secara gamblang tidak mengetahui pasti kapan kawanan maling mengambil puluhan meteran listrik yang terpasang di depan los pedagang.

BACA JUGA:MIRIS! Demi Dapatkan Bantuan, Ada Warga Bengkulu Selatan Ngaku Sebagai Janda

BACA JUGA:Mempermudah Siswa Menerima Pelajaran, Kegiatan KBM SMP Gunakan Infocus

Tusani mengaku, dirinya baru mengetahui hal tersebut setelah mendapatkan laporan dari petugas Satpol-PP yang kebetulan berkeliling di area los yang baru selesai dibangun tersebut.

Namun, setelah dicek, Tusani mengaku bukan hanya meteran listrik saja yang dimaling. Akan tetapi, ada pula 1 mesin jet pump yang berfungsi menaikkan air dari sumur bor ikutan hilang.

"Kami sangat sedih dengan kondisi ini. Pemerintah yang awalnya semangat membangun namun harus menerima kenyataan seperti ini. Masa sampai meteran listrik diambil paks," kesalnya.

Tusani menambahkan, melihat dari jejak pelaku pencurian, maka bisa dipastikan bahwa oknum yang mengambil meteran tersebut bukan orang sembarangan.

Sebab jika hanya orang biasa yang tidak paham kelistrikan, bisa beresiko tinggi. Pasalnya, sejak dipasang pihak PLN, semua meteran sudah teraliri listrik.

Begitupun dengan jet pump yang dipasang diatas sumur bor, juga terus dialiri listrik dan hidupnya bersifat otomatis. Sehingga, hanya orang tertentu yang bisa melakukan tindakan tidak terpuji tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan