KORANRADARKAUR.ID - PT Thamrin Brothers sebagai dealer sepeda motor Yamaha terbesar di Bengkulu.
Kini sedang banjir lowongan kerja alias Loker!
Mereka membuka peluang bagi putra putri Bumi Rafflesia yang ingin bergabung di dalamnya.
Posisi yang ditawarkannya adalah sales eksekutif yang nanti tugaskan di dealer Thamrin Brothers yang ada beberapa wilayah di Bengkulu.
Salah satunya di Thamrin Brothers Cabang Bintuhan di Kabupaten Kaur.
Kepala Cabang (Kacab) Thamrin Brothers Cabang Pangeran Natadirja Bengkulu, Estu Sahdu Panuju, SE yang juga pernah menjabat Kacab Thamrin Brothers Cabang Bintuhan membeberkan, sejumlah persyaratan yang sangat mudah dipenuhi dalam perekrutan tenaga kerja ini.
BACA JUGA:Kajari Kaur Resmi Dilantik, Bersama Wakajati Bengkulu dan 3 Kajari Lainnya
BACA JUGA:4 Daerah di Bengkulu Terima Insentif Fiskal, Apakah Kaur Termasuk?
Yakni surat lamaran kerja, tamatan minimal SMA/sederajat yang dibuktikan dengan ijazah, fotocopy KTP-el, fotocopy Kartu Keluarga (KK), pas foto ukuran 4x6, daftar riwayat hidup, disiplin dan suka tantangan serta memiliki ponsel pintar.
Dia juga mengatakan, fasilitas dan keuntungan yang akan didapat saat diterima. Seperti uang saku harian, gaji bulan, insentif penjualan, bonus, gaji pokok dan BPJS Kesehatan.
"Agar diketahui, sebelum berada di posisi sekarang. Awal saya gabung di Thamrin Brothers adalah menjadi sales eksekutif ini. Sebab itu ada banyak keuntungan yang didapat jika diterima bergabung.
BACA JUGA:Jelita Nurmala Juara 1, Wakili Kaur Lomba Bercerita Tingkat Provinsi Bengkulu
Bukan hanya yang bersifat jangka pendek seperti gaji bulan ataupun uang saku harian. Tapi juga yang bersifat jangka panjang seperti jenjang karier yang jelas," ungkap Estu pada KORANRADARKAUR.ID, Kamis 13 Juni 2024.
Menurutnya, dengan fasilitas yang diberikan untuk posisi sales eksekutif di sejumlah dealer Thamrin Brothers yang ada di Bengkulu ini. Sangat disayangkan jika tidak dimanfaatkan para pencari kerja.
"Mari bergabung bersama kami. Untuk yang berprestasi pasti tidak akan disia-siakan oleh perusahaan," ajaknya.