Untuk Danau Dendam, Ini Rencana Pemprov Bengkulu

Senin 10 Jun 2024 - 19:56 WIB
Reporter : Heri Kurniawan
Editor : Daspan Haryadi

BENGKULU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu merencanakan, destinasi wisata Danau Dendam Tak Sudah (DDTS) di Kota Bengkulu akan dikembangkan menjadi taman wisata edukasi alam.

Dengan mengedepankan story telling budaya Bengkulu dan ramah lingkungan.

"Danau Dendam Tak Sudah akan dikembangkan menjadi taman wisata edukasi alam, sarat dengan edukasi yang eksklusif serta mengedepankan story telling budaya Bengkulu dan ramah lingkungan," kata Kepala Dinas Pariwisata (Disparprov) Bengkulu Murlin Hanizar, SP, M.Si, Senin 10 Juni 2024.

Lanjutnya, pengembangan objek wisata DDTS akan mengakomodasijan biota endemik yang ada di wilayah tersebut.

BACA JUGA:Desa Selika 2 Bangun Tugu Perbatasan, Kades Ungkap Tujuannya

Sebut saja anggrek pensil dan kantong semar.

Anggrek Pensil sendiri merupakan endemik langka dari DDTS.

Murlin mengatakan, Direktorat Rehabilitasi Perairan Darat dan Mangrove (RPDM) Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI mencatat, bunga langka ini bisa ditemukan di Vietnam, Thailand, Malaysia, Kalimantan, dan salah satunya Bengkulu.

Karenanya, anggrek pensil ini butuh dilindungi dari kepunahan.

BACA JUGA:Gelombang Tinggi, Nelayan Kaur Pilih Cari Batu Hias

"Meski sudah ditetapkan sebagai cagar alam untuk melindungi endemik flora DDTS. Anggrek Pensil di DDTS tetap terancam dari kepunahan akibat perambahan cagar alam tersebut," beber Murlin.

Dengan pengembangan DDTS menjadi taman wisata edukasi alam oleh Pemerintah Pusat bersama Pemprov Bengkulu,harap Murlin, akan menjadi langkah tepat menjaga habitat Anggrek Pensil.

Diungkapkannya, rencana pengembangan destinasi itu menjadi taman wisata edukasi alam.

Sebelumnya telah dipaparkan Gubernur Bengkulu Prof. Dr. drh. Rohidin Mersyah, MMA  saat fokus grup diskusi perencanaan penataan Danau Dendam Tak Sudah di Jakarta, Jumat 7 Juni 2024.

BACA JUGA:Dua Tim Bola Voli Jumpa di Final, Ini Pesan Kadis Dikbud

Kategori :