Penuh Manfaat! 7 Gaya yang Bisa Menjadi Referensi untuk Sehari-hari
7 gaya hidup yang bisa diterapkan.-Sumber foto: avrist.com-
KORANRADARKAUR.ID - Gaya hidup adalah cara seseorang menjalani kehidupannya sehari-hari, mencakup kebiasaan, perilaku dan preferensi yang menjadi bagian penting dari identitas dan kualitas hidup seseorang.
Gaya hidup mencerminkan pilihan yang diambil individu terhadap berbagai aspek kehidupan, termasuk kesehatan, hobi, pola makan, aktivitas fisik dan nilai-nilai yang dianut dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam era modern yang penuh dengan ragam pilihan dan kemungkinan, gaya hidup telah menjadi fokus utama bagi banyak orang.
Gaya hidup tidak hanya mencakup apa yang kita konsumsi atau bagaimana kita menghabiskan waktu luang, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai yang kita anut dan bagaimana kita berinteraksi dengan lingkungan sekitar.
BACA JUGA:Pria Harus Tahu, Ini Efek Samping Mengonsumsi Kopi Terlalu Sering, Bisa Turunkan Gairah Loh!
BACA JUGA:5 Parfum Cocok untuk Beraktivitas, Aromanya Bisa Menemani Sepanjang Hari
Manusia memiliki banyak gaya hidup yang berbeda. Dalam kebanyakan kasus, kehidupan sehari-hari seseorang akan tercermin dari gaya hidup mereka.
Tidak sedikit individu yang menjadikan konten media sosial sebagai bagian dari gaya hidup mereka.
Seorang pria dari Solo, Jawa Tengah, baru-baru ini mengunggah konten gaya hidup frugal di TikTok. Pria yang bernama Peter Gunawan mengatakan dia hanya menghabiskan Rp3 ribu setiap hari.
Dikutip dari www.pikiran-rakyat.com, ternyata selain frugal living ada beberapa gaya hidup yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari diantaranya:
1. Frugal Living
Salah satu gaya hidup yang diyakini memiliki dampak positif terutama dari segi keuangan adalah frugal living.
Frugal living bertujuan untuk menghemat uang dengan menjalani gaya hidup yang lebih sederhana sambil melakukan pengelolaan keuangan yang lebih cerdas.
Frugal living juga mendorong orang untuk mengurangi pengeluaran yang tidak penting.