Sertijab Kadispar Bengkulu Telah Dilaksanakan, Murlin Harapkan Dukungan, Karmawanto Titip Program
BERITA ACARA: Penandatanganan berita acara Sertijab Kadis Pariwisata Provinsi Bengkulu oleh Kadis baru dan Karis lama, Jumat 1 Maret 2024.-IST/RKa Hery Kurniawan-
BENGKULU - Acara pisah sambut, sekaligus serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Dinas Pariwisata Provinsi (Kadisparprov) Bengkulu telah dilaksanakan, Jumat 1 Maret 2024.
Dalam kegiatan ini, Kadis lama Karmawanto, M.Pd secara simbolis menyerahkan tanggung jawab atas Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Bengkulu kepada Kadis baru Murlian Hanizar, SP, M.Si. Kegiatan dihadiri jajaran pimpinan dan staf Disparprov Bengkulu.
BACA JUGA:ANDA MAU PRODUKTIF! Berikut Tips Menjadi Orang Produktif Beserta Keuntungannya
Murlian Hanizar mengatakan, berharap dukungan juga kerja sama dari semua unsur dalam Disparprov Bengkulu. Dia mengajak meningkatkan sinergi yang maksimal. Dalam menyukseskan program-program yang dicanangkan Disparprov Bengkulu di tahun 2024.
Dia mengungkapkan, tanpa adanya dukungan seluruh unsur Disparprov Bengkulu. Dirinya tidak bisa maksimal dalam menjalankan amanah yang diemban. Begitupun tanpa sinergi yang maksimal. Semua program kerja yang telah dicanangkan akan sulit untuk sukses, bahkan gagal.
BACA JUGA:7 Film Terlaris di Indonesia yang Wajib Anda Tonton, Salah Satunya Warkop DKI Reborn
BACA JUGA:Menjadi Korban Hipnotis, Ini yang Didapat Nenek Husni, Simak Langkah Kapolres Kaur
"Telah saya sampaikan pada rekan-rekan di Disparprov Bengkulu. saya sangat berharap dukungannya. Sebab, sebagai manusia biasa dan penuh kekurangan ini, saya memiliki banyak keterbatasan. Saya mengajak rekan-rekan agar sama-sama bekerja maksimal dan mensukseskan program yang telah disusun," ungkap Murlin Hanizar.
Sementara itu, Karmawanto berharap, agar Dispar Provinsi Bengkulu semakin sukses dan solid di bawah pimpinan Kadis yang baru. Senada dengan Murlin Hanizar, dirinya berharap agar seluruh unsur di instansi itu.
BACA JUGA:WAW! Ops Nala Dimulai, TO Banyak Terjadi di Kaur
Agar mendukung pejabat yang baru agar suksesnya program kerja Dispar Provinisi Bengkulu. Khususnya 21 program unggulan yang beberapa diantaranya telah berjalan dan selesai.
"Selalu dukung Kadis baru. Ini agar suksesnya program-program kerja yang telah disusun sebelumnya. Kemudian, saya titip dan sangat berharap agar program kerja yang telah disusun ini bisa berjalan sukses," tandasnya.