Kisah Tanggal 17 Agustus, Hari Paling Penting dalam Sejarah Bangsa Indonesia

Soekarno membacakan teks Proklamasi kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945-sumber foto: Koranradarkaur.id-

KORANRADARKAUR.ID - Indonesia merdeka sudah memasuki  ke-79  tahun 2024. Tentu momen bersejarah ini tidak serta merta datang dan diperingati.

Agar generasi pengisi kemerdekaan bangsa Indonesia bisa lebih paham tentang kisah HUT RI. 

HUT RI diperingati setiap 17 Agustus dan salah satu hari paling penting dalam sejarah Indonesia. Karena 17 Agustus 1945  adalah hari  proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Yang mana proklamasi dibacakan oleh dua tokoh utama dalam perjuangan kemerdekaan yaitu Soekarno dan Mohammad Hatta. Ini sekaligus menandai berakhirnya penjajah Jepang dan lahirlah negara kemerdekaan.

Negara Indonesia sebelumnya dijajah oleh Belanda dan Jepang lebih dari tiga abad. Coba bayangkan pada saat itu para pejuang negeri ini mempertahankan tanah air dan selalu bergerilya berperang melawan para penjajah. 

Untuk mewujudkan kemerdekaan banyak rakyat Indonesia yang berjuang untuk kemerdekaan, melalui dari pergerakan nasionalis dan organisasi-organisasi perjuangan seperti Budi Utomo, Syarikat Islam, dan Partai Nasional Indonesia.

BACA JUGA:Ilmu Kebal Terhadap Benda Tajam, Ternyata Memiliki Khodam Pendamping

BACA JUGA:Pilkada Bengkulu Selatan, Gusnan Optimis dan Percaya Diri Tanggapi Isu Miring dan Pencalonannya Rawan Digugat

Setelah perjuangan yang dilakukan Jepang menyerah kepada Sekutu pada Agustus 1945, selanjutnya situasi politik di Indonesia menjadi sangat dinamis.

Soekarno dan Hatta, didukung oleh anggota Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia(BPUPKI) mulai dari Ki Hajar Dewantara dan Mohammad Yamin, memanfaatkan momentum tersebut untuk memproklamasikan kemerdekaan.

Pada 17 Agustus 1945, di kediaman Soekarno di Jalan Pegangsaan Timur 56, Jakarta, Soekarno membacakan teks proklamasi yang menandai lahirnya Republik Indonesia.

Setelah itu penjajah Indonesia dalam hal ini Belanda tidak datang begitu saja. Terjadi kembali perjuangan dengan mengangkat senjata dan diplomasi yang panjang, termasuk Agresi Militer Belanda dan perundingan-perundingan internasional. 

Dengan perjuangan yang tidak henti-hentinya  dan melalui serangkaian perundingan, Indonesia secara resmi diakui sebagai negara merdeka pada Konferensi Meja Bundar (KMB) di Den Haag pada Desember 1949.

Dengan begitu setiap, 17 Agustus diperingati sebagai hari kemerdekaan dengan berbagai acara. Tentu dalam memperingati HUT RI dilaksanakan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan