Ingin Tinggi? Yuk Ikuti Tips Menambah Tinggi Badan Berikut

Tips menambah tinggi badan yang bisa menjadi acuan untuk masyarakat. Sumber foto: palpres.disway.id--

KORANRADARKAUR.ID - Tinggi badan adalah salah satu aspek fisik yang sering menjadi perhatian banyak orang. Banyak orang ingin menambah tinggi badannya agar terlihat lebih proporsional dan percaya diri.

Namun, pertumbuhan tinggi badan dipengaruhi oleh faktor genetik dan lingkungan dan untuk beberapa orang, mencapai tinggi badan ideal bisa menjadi tantangan.

Tapi jangan khawatir, ikuti tips Menambah tinggi badan berikut. Bahkan akan tips menambah tinggi badan ini bisa menjadi rujukan anda yang sedang berupaya.

Pertama-tama, penting untuk memahami bahwa pertumbuhan tinggi badan terutama dipengaruhi oleh faktor genetik. Namun, ada beberapa faktor lain yang juga berperan, seperti pola makan, olahraga dan pola tidur. 

Makanan yang mengandung nutrisi penting seperti protein, kalsium, vitamin D dan zat besi dapat membantu perkembangan tulang dan otot, yang pada gilirannya dapat mempengaruhi tinggi badan seseorang. 

Selain itu, olahraga yang melibatkan stretching dan latihan peregangan dapat membantu menjaga postur tubuh dan memungkinkan tulang untuk tumbuh dengan optimal.

BACA JUGA:11 Destinasi Wisata Terbaik di Kabupaten Seluma, Intip Lokasinya

BACA JUGA:Sering disepelekan, Simak 3 Manfaat Cangkang Telur di Sini

Oleh karena itu, memastikan tidur yang cukup setiap malam dapat membantu mendukung pertumbuhan tinggi badan.

Dikutip dari palpres.disway.id, selain faktor-faktor tersebut, ada juga beberapa tips yang dapat membantu menambah tinggi badan, diantaranya:

1. Tidur yang cukup

Kurang tidur dianggap dapat menghambat pertumbuhan tinggi badan. Kurang tidur dapat mempengaruhi produksi hormon tubuh yang dapat mengoptimalkan tinggi badan, meskipun tidak secara langsung berhubungan dengan hal ini.

Kurang tidur dapat menyebabkan produksi hormon pertumbuhan manusia (hGH) menurun. HGH adalah hormon yang dibuat oleh kelenjar hipofisis dan berfungsi untuk memaksimalkan pertumbuhan tinggi badan.

Tubuh memproduksi hormon ini dalam kondisi terbaiknya pada malam hari, jadi pastikan untuk tidak tidur terlalu larut malam tujuannya untuk memastikan hormon ini diproduksi seefisien mungkin.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan