USUT PUNYA USUT! Ternyata Ini Game 5v5 Sebelum ML Terkenal
Tangkapan layar game DotA.-Sumber gambar: gamerant.com-
KORANRADARKAUR.ID - Hayo siapa di sini yang suka main Mobile Legend atau beken disingkat ML?
Game berbasis ponsel pintar ini sekarang tengah digandrungi banyak orang tanpa mengenal tingkat usia.
Bahkan, game ini menjadi cabang pertandingan cabang olahraga (Cabor) e-sport dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) Tahun 2024 yang akan digelar di Provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD) dan Provinsi Sumatera Utara (Sumut) tanggal 8-20 September 2024 mendatang.
Mobile Legend sendiri merupakan permainan battle arena antardua tim. Yang mana dalam permainan setiap tim bersaing untuk merobohkan benteng lawan.
BACA JUGA:SDN 21 Kaur Gunakan Chromebook Kelulusan dan Kenaikan Kelas, Begini Tekniknya
BACA JUGA:Ritual Kecantikan Tradisional Indonesia, Simak Penjelasannya
Permainan ini menguji kekompakan tim yang beranggotakan lima orang dalam kerjasama.
Juga menguji kemampuan individu dan strategi di dalamnya. Sistem pertandingan dalam game ini disebut five versus five (5v5).
Namun tahukah pembaca Radar Kaur. Usut punya usut, jauh sebelum ML terkenal seperti sekarang. Ternyata ada game berbasis komputer yang sistem permainannya menyerupai Mobile Legend.
Mungkin game inilah yang menjadi inspirasi program untuk membuat game Mobile Legend.
Game yang kami maksud adalah Defense of the Ancients (DotA). Merupakan modifikasi pada game Warcraft 3: Reign of Chaos dan Warcraft 3: The Frozen Throne. DotA 2 dikembangkan oleh Valve Corporation.
Game 5v5 yang menggunakan komputer ini juga digelar turnamen tingkat mancanegara.
Melansir laman rakyatbenteng.disway.id, Sabtu 6 April 2024, Dota dimulai pada saat Aeon of Strife, mod buatan penggemar untuk Starcraft: Brood War.
Mod itu semakin populer dan akhirnya membuat Blizzard pada tahun memindahkan mod tersebut ke Warcraft 3 di tahun 1998. Silsilah yang lebih awal lagi dimulai pada tahun 2000.