TERBARU! Mayat Ngapung di Pantai Lampung Dipastikan Warga Kedurang, Jenazah Sudah Dibawa Pulang

DIBAWA PULANG : Tampak jenazah Marjanaini (51) warga Desa Keban Agung II saat akan dibawa pulang dari Lampung ke Kabupaten BS, Sabtu 23 Maret 2024.-Foto: Rohidi/RKa-

BENGKULU SELATAN (BS) - Setelah dipastikan oleh pihak keluarga didampingi Pemdes Keban Agung II Kecamatan Kedurang dan Puskesmas Kedurang Kabupaten BS.

Mayat yang ditemukan mengapung di Pantai Kelapa Doyong Kelurahan Kalianda Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Provinsi Lampung.

Benar-benar merupakan jenazah Marjanaini (51) warga Desa Keban Agung II Kecamatan Kedurang Kabupaten BS.

Almarhumah Marjanaini merupakan 1 dari 3 lagi korban hanyut akibat disapu derasnya arus Sungai Kedurang yang mengalami banjir bandang pada, Rabu 21 Februari 2024 lalu.

BACA JUGA:Hanya 4 Syarat Ini, Dijamin KUR BRI Mengalir Deras

BACA JUGA:BERMASALAH! Lahan Plasma Terancam Disita Bank Raya, KP GMS Somasi PT CBS, Mangkir, Blokir Aktivitas PT CBS

Marjanaini dan 2 korban lainnya yang belum ditemukan dinyatakan hilang semenjak hanyut sebulan lalu, saat pulang dari panen jagung.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten BS Hen Yepi, S.PS saat dikonfirmasi Radar Kaur (RKa) mengatakan, setelah dipastikan, ternyata jenazah tersebut benar salah satu korban hanyut di Kedurang.

Sementara itu, proses penjemputan dan pemulangan jenazah dari RSUD Kalianda Kabupaten Lamsel sudah selesai. Bahkan, jenazah sudah dijalan menuju rumah duka di Desa Keban Agung II.

"Ya, proses penjemputan dan pemulangan jenazah dari rumah sakit sudah selesai. Sekarang, sudah posisi di jalan menuju rumah duka di Desa Keban Agung II," ungkap Hen Yepi.

BACA JUGA:Kenapa Pemprov Bengkulu Batasi Peserta Lelang Jabatan Eselon II? Dan Ada Syarat Khusus Pula

BACA JUGA:Puase Riang Kemambang

Terpisah, Kades Keban Agung II, Lusmin Toni yang juga turut mendampingi pihak keluarga dalam penjemputan korban mengaku, jika memang setelah dipastikan, jenazah itu adalah warganya.

"Benar jasad yang ditemukan di Lampung Selatan adalah warga kami. Kini jenazah sudah di perjalanan menuju kediaman rumah duka," sampai Kades.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan