Terima Jenderal Kehormatan, Prabowo dapat Durian Runtuh

Presiden Joko Widodo (kiri) menyematkan pangkat Jenderal TNI Kehormatan kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (tengah) disaksikan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam Rapat Pimpinan (Rapim) TNI dan Polri Tahun 2024 di Mabes TNI, Cilangkap,--

   

RADAR KAUR – Ibarat mendapat durian runtuh, inilah yang mungkin tepat untuk Prabowo Subianto. Lantaran sementara dianggap telah memenangkan sebagai calon presiden (Capres), kini dirinya menerima gelar Jenderal Kehormatan bintang empat dari Presiden RI H Joko Widodo (Jokowi). 

Gelar penghormatan ini diberikan pada Menteri Pertahanan (Menhan) RI. Kenaikan pangkat istimewa diberikan oleh Presiden RI saat Rapim TNI-Polri di GOR Ahmad Yani Mabes TNI Jakarta Timur, Rabu 28 Februari 2024. 

 

Dikutip dari laman detik.com, adapun alasan pemberian gelar istimewa pada Kemenhan Prabowo Subianto, lantaran telah memberikan kontribusi luar biasa bagi TNI dan NKRI. 

BACA JUGA:Pasien di RSUD Kaur Tidak Perlu Antre, Ini Langkah dan Syaratnya

BACA JUGA:Desak Polisi Tangkap Ketua KPU, Ini Alasannya

Sehingga dirinya layak menerima gelar penghormatan oleh Presiden RI yang ke-7 Jokowi. Seperti diketahui, Prabowo selain masih menjabat Kemenhan, dirinya untuk sementara peraih suara tertinggi di pemilihan Capres belum lama ini. 

Prabowo yang kini dikenal goyangan gemoy sempat viral di media sosial (Medsos). Bahkan, kehadiran Prabowo subianto maju sebagai Capres memberikan keuntungan bagi pengusaha. seperti penjualan kaos gambar Prabowo di Medsos begitu laris. Lantaran banyak warga yang menggunakan kaos tersebut. 

Diketahui, Prabowo Subianto sebelumnya pernah berduet dengan Jokowi dalam perbutan suara terbanyak pemilihan presiden (Pilpres) 2015 yang lalu. Namun dengan sikapnya yang renda hati dirinya mengakui kekalahan. Selanjutnya menerima tawaran Jokowi sebagai Kemenhan. Hingga kini jabatan tersebut dijalankan dan mendapat gelar kehormatan.

Seperti diketahui, setelah menerima penghargaan dari Presiden sebagai Jenderal Bintang 4. Pangkat terakhir Prabowo di TNI sebelum pensiun yakni, Letnan Jenderal (Letjen).

Pemberian gelar yang luar biasa tersebut, sebelumnya dirinya juga menerima anugerah yang namanya Bintang Yudha Dharma atas jasa-jasanya di bidang pertahanan pada tahun 2022. 

Prabowo yang kini sedang menjadi sorotan dunia, untuk sementara meraih suara tertinggi di Pilpres sudah memberikan kontribusi yang luar biasa bagi kemajuan TNI dan Indonesia.

Presiden Jokowi mengatakan, selamat pada Prabowo Subianto yang sudah meraih gelar Jenderal Kehormatan bintang empat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan