Baca Koran radarkaur Online - Radar Kaur

5 Perwira TNI AL Pecah Bintang, dari Pamen Menjadi Pati

Kepala Staf TNI AL Laksamana Muhammad Ali memimpin kenaikan pangkat. Sumber foto: koranradarkaur.id--

KORANRADARKAUR.ID - Markas Besar (Mabes) Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) melalui Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Muhammad Ali memimpin laporan korps kenaikan pangkat lima perwira menengah dari Perwira Menengah (Pamen) atau kolonel menjadi jenderal bintang satu atau perwira tinggi (Pati) pada Kamis 8 Juli 2025. 

Kasal didampingi Ketua Umum Jalasenastri Ny. Fera Muhammad Ali saat memimpin kenaikan pangkat menyampaikan amanah jabatan dan pangkat baru yang diemban merupakan bentuk kepercayaan dari pimpinan TNI dan apresiasi atas prestasi, dedikasi, dan loyalitas yang telah ditunjukkan selama ini.

"Amanah dan kepercayaan dari Panglima TNI harus dijawab dengan kinerja dalam pengabdiannya kepada TNI AL, TNI maupun kementerian/lembaga," ungkap Laksamana Ali.

Pecah Bintang dari Pamen ke Pati ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja yang berkesinambungan dan optimal.

"Dengan kemampuan tersebut, sehingga mampu mengikuti perubahan lingkungan strategis yang selalu dinamis," lanjutnya.

BACA JUGA:Tim Mabes TNI AL Kunjungi Kaur, Perjelas Hibah 1.200 Hektar Lahan Prokimal

Adapun 5 Pamen berpangkat Kolonel yang naik pangkat menjadi bintang satu yaitu:

1. Laksma TNI Rahmadi Subagya yang menjabat sebagai Aslog Pangkoarmada RI,

2. Laksma TNI Musleh Yadi yang menjabat sebagai Dankolat Koarmada RI, 

3. Laksma TNI Nurlan, yang menjabat sebagai Danguspurla Koarmada I,

4. Laksma TNI Andri Kristianto,  yang menjabat sebagai Danguspurla Koarmada III, 

5. Brigjen TNI (Mar) Ena Sulaksana,  yang menjabat sebagai Danpasmar 1.

Lebih lanjut, Kasal juga mengapresiasi apresiasi kepada para Purnawirawan atas pengabdian dan pengorbanan yang telah diberikan selama bertugas.

"Para Purnawirawan juga diharapkan untuk tetap berkarya meski telah memasuki masa purna tugas, di antaranya yaitu dengan memberikan saran dan masukan untuk kemajuan TNI AL," ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan