SMKN 6 Kaur PKL di Desa, Simak Pernyataan Kades

BAHMAN/RKa TERIMA : Kades Tanjung Bulan Kecamatan Tanjung Kemuning terima siswa PKL dari guru SMKN 6 Kaur, Rabu 31 Januari 2024. --

TANJUNG KEMUNING – Siswa SMKN 6 Kaur praktik kerja lapangan (PKL) di Kantor Desa Tanjung Bulan Kecamatan Tanjung Kemuning.

Sebelum PKL, anak didik diserahkan oleh guru pendamping pada Kades, Rabu 31 Januari 2024. PKL selama tiga bulan guna menambah ilmu pengetahuan melalui Pemerintahan Desa (Pemdes) Tanjung Bulan.

Guru Pendamping SMKN 6 Kaur Wansyah, S.Kom mengatakan, siswa SMKN 6 Kaur sudah mulai PKL sebanyak 50 siswa dari dua jurusan Teknik Jaringan Komputer (TKJ) dan Teknik Dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM).

Mereka ditugaskan di beberapa tempat di Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) dan di Kaur. Sementara di Kantor Desa Tanjung Bulan ada tiga siswa yaitu, Perdian Syaputra, Epilen Lorenza dan Hertesa Putri ke tiganya kelas XI jurusan TKJ.

BACA JUGA:LUCU! Terima NIPD, Banyak Perades Beranggapan Statusnya Sama dengan PNS, Bupati: Cuman NI

“Kami minta selama PKL tiga bulan mendapat ilmu yang bermanfaat dan berguna nantinya,” katanya.

Dikatakan, PKL merupakan kegiatan pembelajaran siswa baik di dunia usaha maupun di dunia industri sesuai dengan jurusan siswa dengan praktik kerja yang akan dilakukan.

Supaya mendapat ilmu di luar jam sekolah. Setidaknya memiliki kemampuan dasar sesuai bidang yang digelutinya. Sebelumnya mereka sudah diberikan bekal oleh guru di sekolah. 

BACA JUGA:WAJIB TAHU! Begini Cara Menjaga Etika Pergaulan di Lingkungan Masyarakat

BACA JUGA:Kerbau Ngamuk, Puluhan Ha Sawah Dirusak, Petani: Tolong Kerbau Dikandangkan

“Kami berharap PKL dapat menambah pengalaman, kemampuan dan ketrampilan yang dimilikinya akan bertambah,” ujarnya.

Lanjutnya, PKL di kantor desa sebagai tempat pelayanan pada masyarakat, sehingga anak didik akan terbiasa berkomunikasi dalam mendapingi Pemdes dalam bidang pelayanan.

Anak didik akan mendapat wawasan baru yang belum pernah diajarkan di sekolah. Dapat membentuk pola pikir yang lebih baik lagi dan memacu semangat mereka lebih dewasa.

BACA JUGA:Jarang Diketahui, Ini 6 Manfaat Belimbung Wulung untuk Kaum Pria

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan