Pengusaha Sawit Bangun Masjid Megah, Rogoh Kocek Rp 30 Miliar

Masjid Uwais Al Qarni di Desa Toman, dibangun pengusaha sawit dengan biaya Rp 30 miliar, menjadi pusat kegiatan Ramadan dan ibadah-sumber foto: Koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID – Seorang juragan pengusaha kelapa sawit bangun masjid megah dan kini tempat buka puasa dan persinggahan musafir lantaran masjid indah ini sangatlah strategis dan nyaman.
Masjid berdiri megah oleh juragan pengusaha kelapa sawit bernama Masjid Uwais Al Qarni di desa Toman Kecamatan Babat Toman Kabupaten Musi Banyuasin Sumatera Selatan (Sumsel).
Bahan, masjid ini sering melakukan kegiatan buka puasa bersama jamaah dan pernah juga musafir memanfaatkan masjid sebagai tempat salat dan juga istirahat.
Membangun sebuah masjid megah dengan merogoh koceknya sendiri hingga Rp 30 miliar dan selama bulan Ramadan masjid ini juga menyediakan takjil gratis bahkan hadiah umrah bagi jamaah yang beruntung.
Bangunan berdiri megah untuk salat umat islam ini selalu ramai jamaahnya, masjid megah ini dibangun warga masyarakat desa Toman yang juga seorang juragan kelapa sawit bernama Sudirman bin Bakri.
Pembangunan selesai pada tahun 2023 lalu dengan uang miliaran akhirnya masijid sudah berdiri megah dan nyaman untuk beribadah dan banyak pula musafir singgah.
BACA JUGA:Masjid Memiliki Arsitektur Khas Tionghoa, Simak Tahun Pembuatan dan Luas Bangunannya
BACA JUGA:Masjid Agung Dharmasraya Pakai Konsep Green Building, Jadi Langganan Musafir Singgah
Dikutip dari laman Channel You Tube TVOneNews, Masjid Uwais Al Qarni pengerjaan pembangunan dilakukan oleh tenaga terampil berpengalaman bahkan bahan bangunannya seperti keramik, pintu ukiran bertuliskan huruf Arab dipesan langsung dari pulau Jawa dan Timur Tengah.
Bulan Ramadan masjid ini sebagai pusat syiar agama Islam dengan menggelar sejumlah kegiatan seperti dakwah dan pengajian tiap jelang waktu berbuka puasa.
Masjid ini juga tidak ketinggalan menyediakan takjil gratis bagi para jamaah bahkan setiap 6 bulan se kali pihak masjid juga memberikan paket umrah gratis bagi jamaah yang beruntung.
Masjid ini juga di bulan puasa bagi takjil dan pemberian buka puasa gratis dan warga snagat ramai berdatangan untuk buka puasa bersama.
Diharapkan keberadaan masjid dapat menjadi wadah dan fasilitas di bidang keagamaan dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan bagi masyarakat khususnya di Desa Toman.
Sehingga masjid dibangun dapat meningkatkan keimanan dan warga bertambah rajin ke masjid apa lagi di bulan suci Ramadan tentu makin ramai.