Hadapi Nataru, Operasi Lilin, Polsek Siapkan Halaman Parkir

IST/RKa SAMBANG : Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Kaur Utara sedang sambangi Desa Guru Agung 1 Kecamatan Kaur Utara, Selasa 19 Desember 2023.--

KAUR UTARA - Hadapi natal dan tahun baru (Nataru), anggota TNI dan Polri akan melakukan operasi lilin, Jumat 22 Desember 2023 sampai Selasa 2 Januari 2024. Sesuai arahan dari Kapolri terkait Nataru bahwasannya akan dilaksanakan pengamanan gabungan personel.

Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, S.IK M.IK, M.SI melalui Kapolsek Kaur Utara Iptu Slamet Ambyah, SH mengatakan, pengamanan Nataru kali ini dilakukan dalam suasana berbeda, bersamaan dengan tahapan Pemilu 2024.

Sehingga seluruh masyarakat tetap harus bersama-sama mengedepankan persatuan dan kesatuan, meski ada perbedaan. Namun, Polri, TNI, dan stakeholder memastikan kesiapan pengamanan.

"Nataru dan tahapan Pemilu berjalan dengan baik,” harapnya.

Diakuinya, apabila masyarakat yang akan melaksanakan giat libur Nataru pihak Polri juga akan menyediakan fasilitas lokasi lahan parkir di Kantor Polisi bagi pemudik yang mau menitipkan kendaraannya. Tentunya, masyarakat juga diimbau menjaga keselamatan selama perjalanan mudik dan perayaan tahun baru.

"Kami menyediakan halaman parkir bagi pemudik," terangnya.

Lanjutnya, menghadapi Nataru khususnya di wilayaj hukum (Wilkum) Kapolres Kaur melalui Kapolsek Kaur Utara agar masyarakat menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

"Mari bersama ciptakan Kamtibmas supaya tetap kondusif," sampainya.

Terpisah, Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, S. IK M.IK, M. SI melalui Kapolsek Tanjung Kemuning Iptu Guslin Saswondo  menuturkan, menghadapi Nataru jaga Kamtibmas dan pastikan lingkungan tetap kondusif. Bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan segera laporkan dengan Polsek terdekat.

"Jaga Kamtibmas dengan meningkatkan ronda malam," harapnya. (man)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan