Dana Mencukupi, Pagulir Gelar Turnamen Bola Kaki

Sabtu 03 Aug 2024 - 18:43 WIB
Reporter : Bahman Hadi
Editor : Dedi Julizar

PADANG GUCI HILIR (Pagulir) – Bila dana mencukupi untuk biaya pertandingan, maka Pagulir akan menggelar turnamen bola kaki.

Ini dilakukan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-79 tahun.

Camat Pagulir Noprin Asmadi, SE mengatakan, bila dana terkumpul panitia HUT RI kecamatan akan menggelar turnamen bola kaki. Keinginan turnamen datang dari anggota karang taruna desa di wilayah Pagulir.

Untuk memfinalkan turnamen, Senin 5 Agustus 2024 akan digelar rapat finalisasi di kantor camat (Kancam).

BACA JUGA:Tumbuhkan Rasa Nasionalisme, Masyarakat Diminta Pasang Bendera Merah Putih

BACA JUGA:Dapat Medali Emas, Murid MIN 1 Kaur Berpeluang Ikuti World Police dan Fire Games di AS

Rapat ini mengundang semua Kades, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan pihak yang dianggap penting untuk merancang kegiatan ini. 

Program kegiatan yang sudah direncanakan cukup banyak diantaranya, turnamen bola kaki, bola voli tapi putusannya jadi atau tidak dilaksanakan lihat dana. 

Oleh sebab itu, diharapkan masyarakat di Pagulir turut serta untuk berpartipasi menyukseskan program kegiatan menyambut hari kemerdekaan yang dicintai oleh masyarakat Indonesia juga di Pagulir.

BACA JUGA:Kebutuhan Sembako Kelam Tengah Aman

Acara yang besar yang digelar setiap tahun harus meriah. Namun dibalik semua itu, perlu persiapan yang matang. Seperti turnamen tentu ada dana. Karena yang meraih juara akan diberikan hadiah dan begitu juga semua petugas panitia.

Selain itu, turnamen bola kaki tidak cukup satu hari bahkan mencapai beberapa hari. Karena bila itu terlaksanak, sudah pasti tiap desa siap mengirim peserta untuk dapat bertanding.

Begitu juga dengan bola voli juga demikian, setiap desa ada perwakilan untuk menunjukan kebolehan dalam meriahkan hari yang bersejarah Bangsa Indonesia.  

BACA JUGA:Sambangi Polresta, Kapolda Bengkulu Baru Beri Arahan, Simak Apa Pesannya

Kemudian, kecamatan juga menggelar acara yang paling penting yaitu, upacara bendera. Tentu saja semuanya butuh persiapan yang matang dengan petugas yang diamanahkan dapat menjalankan tugas dengan benar dan penuh rasa tanggung jawab.

Kategori :