Pengelola Wisata di Kaur Jadi Korban Penusukan, Ini Pasalnya

Jumat 12 Apr 2024 - 23:05 WIB
Reporter : Ujang Tamarozi
Editor : Daspan Haryadi

BINTUHAN - Pengelola wisata Pantai Air Langkap, Sopyan (47) warga Desa Pajar Bulan Kecamatan Kaur Tengah jadi korban penusukan, Jumat, 12 April 2024.

Sedangkan pelakunya inisial R (17).

Saat ini kondisi korban sudah membaik dan sudah pulang ke rumah bersama keluarga. 

Dari kejadian tersebut korban mengalami luka tusuk di bagian tangan sebelah kiri dan  punggung.

BACA JUGA:Pengunjung Wisata Pantai Air Langkap Korban Luka Tusuk, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Ketiak Anda Bau? Berikut 4 Obat Paling Mujarab Hilangkan Bau Ketiak Secara Permanen Tanpa Deodoran

Korban mendapatkan empat jahitan.

"Benar ada kejadian di wisata Pantai Air Langkap, pelaku menusuk korban adalah pengunjung wisata pantai tersebut," kata Kepala Desa (Kades) Pajar Bulan, Kamriyanto, Jumat 12 April 2024.

Dikatakan Kades, adapun kronologis kejadian pelaku masuk ke wisata, saat masuk pelaku engan membayar tiket pengunjung. 

Dengan begitu terjadi cekcok mulut. Serta pelaku menantang untuk berduel.

BACA JUGA:7 Manfaat Kesehatan Daun Jeruk yang Jarang Diketahui, Bersihkan Darah Hingga Jaga Kesehatan Kulit

BACA JUGA:5 Kesalahan Fatal Penyebab Timbangan BB Naik Meskipun Berpuasa, Begini Mengatasinya

Dengan kondisi tersebut keduanya dipisahkan oleh warga.

Entah kenapa setelah dipisahkan pelaku tiba-tiba mengeluarkan sebilah pisau dan langsung dihujamkan ke korban.

Beruntung korban bisa diselamatkan dan pelaku telah diamankan.

Kategori :