MUARA SAHUNG - Pemerintah Desa (Pemdes) harus mendukung kegiatan Tim Penggerak-Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) desa.
Camat Muara Sahung Ahmad Gusran, S.Sos mengatakan, agar pemerintah desa (Pemdes) tujuh desa se-Kecamatan Muara Sahung mendukung kegiatan TP-PKK desa. Menurutnya, organisasi semi plat merah ini sangat efektif dalam mendukung pembangunan.
Ahmad Gusran bahkan menilai, terdapat beberapa program yang hasilnya bisa lebih maksimal ketika dilakukan organisasi perempuan tersebut.
BACA JUGA:Maaf! Tenaga Honorer Guru Lulusan SMA Sulit Diangkat Jadi PPPK 2024, Ini Alasannya
Dibandingkan saat dijalankan oleh Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) yang membidangi. Sebutnya, di bidang pembinaan keluarga dan pengendalian masalah sosial masyarakat.
"TP-PKK bersentuhan langsung saat melakukan pembinaan keluarga. Karenanya, menurut kami organisasi cukup efektif dalam mendukung pembangunan di daerah. Karenanya, harapan kami Pemdes di Kecamatan Muara Sahung dapat memberikan dukungan pada organisasi ini. Salah satunya dalam hal pendanaan kegiatan," ungkap Ahmad Gusran, Kamis 8 Februari 2028.
BACA JUGA:Berpuasa di Hari Kelahiran Sendiri, Ini Keistimewaannya
BACA JUGA:Agar Anak Terhindar dari Kekerasan, Berikut 3 Kiatnya
Camat Muara Sahung menilai, sejauh ini TP-PKK desa di Kecamatan Muara Sahung telah banyak memberikan kontribusi dalam penanggulangan masalah sosial.
Seperti bidang pendidikan hingga percepatan penanganan stunting. Karenanya, peran sertanya sangat diperlukan dalam mendukung berjalannya program daerah.
"Seperti dalam kegiatan Posyandu bayi sebagai salah satu langkah percepatan penanganan stunting. Sejauh ini mereka secara aktif mengajak warga desa untuk melakukan. Ini patut kita berikan apresiasi," ujar Camat Muara Sahung.
BACA JUGA:DD untuk Petani, Bangun Apa Saja?
Ia menambahkan, tak hanya TP-PKK. Organisasi perempuan lain, seperti Dharmawanita ataupun Bhayangkari dan Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) dengan jaringannya yang luas.
Dapat menjangkau hingga ketingkat desa dalam mensosialisasikan program yang tengah digalakkan pemerintah. Baik pemerintah tingkat daerah hingga pusat.
"Menurut kami. Pendekatan melalui organisasi kewanitaan sangat efektif. Karenanya, hendak lebih dimaksimalkan lagi," pungkasnya.