Jumlah Pelamar CPNS Kaur Capai 495 Orang, Baru 50 Pelamar Sampaikan Berkas

Staf BKDPSDM Kaur yang mengecek jumlah pelamar CPNS tahun 2024. Foto : Ujang RKa--

BINTUHAN - Tiga hari sebelum ditutupnya pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten tahun 2024, jumlah pelamar yang mendaftarkan diri melalaui online sebanyak 495 pelamar. 

Dari jumlah tersebut yang sudah menyelesaikan pendaftaran atau submit sebanyak 110 pelamar. Sedangkan yang telah menyampaikan berkas ke Badan Kepegawaian daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKD-PSDM) Kabupaten Kaur sebanyak 50 pelamar. 

Untuk batas pendaftaran hingga 6 September 2024.

“Kuota CPNS Kabupaten Kaur tahun 2024 sebanyak 110 formasi. Meliputi formasi kesehatan 40 dan teknis 70 formasi,” ungkap Kepala BKD-PSDM Kaur, Sifrihadi, SH, MM, Senin, 2 September 2024.

BACA JUGA:Lima Hari Dilantik, 25 Anggota DPRD Kaur Sudah Gajian, Nominal Rp 37,6 Juta

BACA JUGA:45 Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dilantik, Samsu Amanah dan Suprisman Pimpinan Sementara

Dikatakanya, untuk pendaftaran CPNS secara online menyisakan waktu tiga hari lagi. Bagi pelamar yang belum menyelesaikan pendaftaran melalui online segera selesaikan. Apabila sudah selesai, berkas lamaran dikirim ke BKD-PSDM Kaur melalui Kantor Pos. 

Terkait dengan jumlah pelamar yang telah daftar di situs sscan, itu pihaknya belum bisa merinci jumlah pelamar yang telah melakukan pendaftaran dan mengisi formulir. 

Lanjutnya, untuk berkas lamaran dan syarat-syarat dikirim ke BKD-PDM Kaur melalui Kantor Pos dengan alamat PO BOX 5804 BKPSDM KAB KAUR. 

Dengan telah dibukanya pendaftaran CPNS, para pelamar diminta untuk mencermati syarat-syarat pendaftaran CPNS sebelum masuk ke situs sscn.bkn.go.id. Ini penting agar tidak terjadi kesalahan bagi pelamar, sehingga nantinya tidak ada kesalahan yang menyebabkan pelamar gagal mendaftar.

BACA JUGA:Dandim 0408 BS/Kaur Dukung Kebebasan Pers, PWI Kutuk Keras Pelaku Intimidasi Wartawan

BACA JUGA:Dua Rumah Warga Kaur Ludes Terbakar, Kerugian Puluhan Juta Rupiah

Ditambahkannya, 110 formasi CPNS 2024 terdiri dari 2 orang untuk penyandang disabilitas tenaga teknis. 

108 formasi umum dengan rincian 40 tenaga kesehatan mulai dari bidan, dokter, perawat, penata laboratorium hingga tenaga sanitasi lingkungan. Kebutuhan dokter, meliputi dokter anak, dokter spesialis bedah, dokter gigi dan sisanya dokter umum.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan