Paskibra SMAN 9 Kaur Sukses Laksanakan Tugas HUT RI di Kecamatan Lungkang Kule

ATRAKSI: Anggota Paskibra SMAN 9 Kaur mengibarkan bendera dan atraksi drumband memukau. Upacara HUT RI di lapangan bola kaki Desa Aur Gading Kecamatan Lungkang Kule, Sabtu 17 Agustus 2024. -IST/RKa Bahman Hadi-

Melalui momen yang penting ini, anak didik dapat mengambil pelajaran yang begitu berharga untuk menghormati perjuangan para pahlawan yang sudah berjuang untuk kemerdekaan.

Perlu diketahui, para pahlawan dengan bersusah payah dan gagah berani memperjuangkan kemerdekaan dari tangan penjajah. Sehingga rakyat Indonesia terbebas dari penjajah.

BACA JUGA:Bikin Resah Masyarakat, 80 Pelanggar Diamankan Tim Gabungan, Terbanyak PL dan Pasangan Bukan Muhrim

Oleh karena itu, para pelajar harus bercita-cita untuk menjadi pemimpin bangsa. Dengan bekerja keras dan penuh semangat serta dapat bertanggung jawab. Anak didik harus berkarya, berinovasi dan harus belajar dengan giat dan tekun.

Karena belajar merupakan  modal utama untuk menuju kesuksesan. Apa yang menjadi harapan dapat terwujud dan berani menghadapi tantangan untuk masa depan yang cerah.

“HUT RI dapat meningkatkan semangat pada siswa untuk meraih prestasi yang gemilang,” ucapnya. 

Terpisah, Camat Lungkang Kule Sisgiarto, SE menuturkan, momen yang penting harus lebih semangat dalam mencapai cita-cita terutama para pelajar.

Sebab perjuangan kemerdekaan yang dilakukan oleh para pahlawan begitu berani dan cerdas dalam melawan penjajah. Sehingga Indonesia bisa merdeka.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan