Baru 5 Parpol Keluarkan B1KWK untuk Bacabup Kaur, 4 Partai Mengarah

REKOMENDASI : Pasangan Gusril Pausi, S.Sos, MAP dan Abdul Hamid, S.Pd.I menerima BIKWK dari Golkar, beberapa waktu yang lalu. Foto Istimewa/koranradarkaur.id--

BINTUHAN – Mendekati waktu pendaftaran calon Bupati dan Wabup ke KPU Kaur, baru enam partai Politik (Parpol) yang telah mengeluarkan dokumen B1KWK atau rekomendasi. 

PAN, PKB dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo) untuk pasangan Herlian Muchrim, ST-Nuprizal Jandra, SE.

B1KWK Golkar untuk pasangan Gusril Pausi, S.Sos, MAP - Abdul Hamid, S.Pd.I.

Kemudian Partai Nasdem yang mengusung Bacabup Sulman Aziz yang digadang-gadang akan berpasangan dengan Denny Setyawan, SH.

“Untuk dokumen B1KWK atau rekomendasi Parpol dari tiga Parpol sudah diterima. Dengan dukungan yang diberikan tiga Parpol, maka saat menyampaikan dokumen pendaftaran ke KPU nantinya tidak akan ada lagi hambatan,” ujar Bacawabup Nuprizal Jandra, SE, Rabu 14 Agustus 2024.

BACA JUGA:Tinggal 5 Desa Belum Pencairan DD 100 Persen, Ini Daftarnya, Deadline Pengajuan September 2024

BACA JUGA:PDI-P Keluarkan Rekomendasi Cakada untuk 13 Provinsi, Termasuk Bengkulu

Dikataka, dokumen B1KWK tersebut diberikan langsung oleh masing-masing Ketua Umum partai. Dengan restu untuk maju pada Pilkada Kaur, ia bersama Bacabup Herlian Muchrim, ST optimis meraup suara terbanyak. 

Dengan koalisi tiga Parpol yang ada saat ini, ia bersama Bacabup terus melakukan koordinasi bersama Parpol yang belum menentukan sikap dalam Pilkada 2024, seperti PDIP, Demokrat, Hanura, PPP maupun Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

7 Parpol yang belum mengeluarkan dokumen B1KWK. Yakni PBB, PDIP, Gerindra, Hanura, PPP, Demokrat dan PKS. 

Empat partai sudah mengarah, Parpol Gerindra digadang-gadang akan memberikan rekomendasi ke pasangan Sulman Aziz dan Deny Setyawan, SH. Tetapi hingga saat ini B1KWK Gerindra belum kunjung keluar. 

BACA JUGA:Konflik Lahan Masyarakat Vs PT ABS Memuncak, Warga Pino Raya Ngadu ke Gubernur Bengkulu

Begitu juga PBB, PKS dan PDIP digadang-gadang akan memberikan rekomendasi ke pasangan Gusril Pausi, S.Sos, MAP - Abdul Hamid, S.Pd.I. Namun, ketiganya juga belum menurunkan dokumen B1KWK.

Terpisah Kapolres Kaur AKBP Yuriko Firnanda, SH, S.IK, MH melalui Kasat Intelkam AKP Ahmad Khairuman, SE, M.Si mengajak seluruh Bacabup dan Bacawabup senantiasa menjaga Kamtibmas untuk Pilkada damai. Silakan berkompetisi dengan sehat serta mencari simpatisan dengan baik dan benar. Jangan malah sebaliknya melakukan adu domba sehingga bisa mengganggu Kamtibmas.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan