Hidup Terasing dan Terisolasi dari Dunia Luar, Inilah Suku di Dunia yang Menolak Kehidupan Modern

Suku yang menolak kehidupan modern yang terus lestari-Sumber Foto: koranradarkaur.id-

Setelah pengeboman yang dilakukan oleh Amerika Serikat, sekelompok suku muncul dari hutan belantara, membuat tentara Vietnam Utara terkejut. 

Ini adalah kontak pertama suku Ruc dengan masyarakat modern. Karena kerusakan hutan yang parah, suku ini memilih untuk menjalani kehidupan modern di Vietnam daripada kembali ke pedalaman hutan tradisional mereka. 

Namun, kebijakan pemerintah Vietnam bertentangan dengan prinsip kesukuan yang telah ada selama berabad-abad yang menyebabkan permusuhan antar keduannya. 

5. Suku terasing di Brasil

Pemerintah Brasil ingin mengetahui jumlah suku terpencil di Amazon untuk mengontrol populasinya.

Pemerintah secara teratur menerbangkan pesawat di atas hutan dengan kamera. Pemerintah ingin mengidentifikasi dan menghitung suku yang menentang dunia modern. 

Namun ternyata upaya pemerintah belum membuahkan hasil. Namun, pada tahun 2007, mereka dikejutkan ketika pesawat mereka terkena panah karena terbang dengan tingkat ketinggian yang cukup rendah.

Anak panah ditembak dari busur suku yang tidak diketahui sebelumnya. 

Kemudian, pada tahun 2011 dengan menggunakan satelit mereka sukses menemukan beberapa bintik di sudut hutan yang tidak pernah terpikirkan ada kehidupan di sana.

Setelah diselidiki, bintik tersebut merupakan kerumunan orang-orang.*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan