PPDB SMPN 9 Kaur Berkurang, Ini Penyebabnya Menurut Kepsek

PPDB : PPDB SMPN 9 Kaur berkurang, panitia sedang melayani pendaftaran anak didik. IST/RKa--

PADANG GUCI HULU (Pagulu) – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMPN 9 Kaur berkurang. Sekolah beralamat di Desa Bungin Tambun Kecamatan Pagulu masih melayani pendaftaran. Jumlah PPDB SMPN 9 Kaur berkurang dan kini sebanyak 81 orang. Namun masih ada peluang, karena PPDB ditutup hari ini (Kamis 4 Juli 2024,red). 

PPDB SMPN 9 Kaur berkurang dari kuota yang tersedia 128 orang, bukan seperti 2023 lalu kuota terpenuhi. PPDB SMPN 9 Kaur berkurang ada berbagai penyebabnya, diantaranya karena berkurangnya jumlah murid lulus SD sederajat di wilayah ini.

Kepala SMPN 9 Kaur Hesti Maryati, S.Pd mengatakan, penyebab kurangnya mendaftar PPDB ini disebabkan jumlah lulusan SDN 2024 lebih sedikit dari tahun sebelumnya. Ditambah banyaknya minat anak-anak didik dan orang tua menyekolahkan anaknya di pesantren.

“Jumlah kuota belum terpenuhi, dari 128 orang baru mendaftar 82 orang,” katanya.

BACA JUGA:Konsumsi Ikan Masih Rendah, Ini Program Dinas Perikanan Kaur

BACA JUGA:ALHAMDULILLAH! Angka Kemiskinan di Bengkulu Turun 7 Ribu Orang, Ekonomi Tumbuh 4,6 Persen

Dikatakan, PPDB sudah mengikuti aturan yang sudah ditetapkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kaur. PPDB berjalan lancar dan tidak ada melakukan hal yang tidak diinginkan.

“Pelayanan PPDB di sekolah sehari lagi,” sampainya.

Lanjutnya, panitia PPDB sudah melakukan yang terbaik dalam melayani pendaftaran selama empat hari sejak tanggal 1 sampai tanggal 4 Juli 2024. Sebagai ketuanya Riwan Sutandi, S.Pd dan anggotanya dewan guru dan staf.

“Kami ucakan terima kasih pada petugas panitia PPDB yang sudah memberikan pelayanan sesuai prosedur yang berlaku,” ucapnya.

BACA JUGA:Judi Online Ancam Keutuhan Rumah Tangga, Begini Penjelasan Kepala KUA Nasal

BACA JUGA:Pendaftar SMAN 9 Kaur Jauh di Bawah Kuota, Hanya 36 Anak dari Kuota 120 Siswa

Kepsek menambahkan, selamat bergabung semoga anak-anak didik bisa mengikuti pelajaran di SMPN 9 Kaur dengan baik. Karena adanya perubahan cara belajar yang biasanya diajar oleh satu orang guru. Kalau di SMP belajar dengan guru mata pelajaran (Mapel).

“Tenaga pengajar di sekolah sudah lengkap. Ikuti kegiatan belajar mengajar (KBM) dengan bersungguh-sungguh nantinya,” ucapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan