Garansi Seumur Hidup! Berikut 3 Keuntungan Jika Beli Wuling Cloud EV

3 keuntungan yang didapat jika membeli Wuling Cloud EV. Sumber foto: www.idntimes.com--

Untuk mendapatkan garansi ini, pemilik Wulid Cloud EV juga harus melakukan perawatan berkala di jaringan bengkel resmi Wuling dan menggunakan suku cadang orisinil Wuling.

2. Biaya kepemilikian murah meriah

Selain garansi seumur hidup, ada keuntungan lain yang didapat jika membeli Wuling Cloud EV. 

Wuling Motors mengklaim biaya kepemilikan Cloud EV hanya Rp5,3 jutaan hingga 105.000 kilometer, yang mencakup jasa dan penggantian suku cadang seperti pengurangan minyak, filter AC, coolant dan minyak rem. 

BACA JUGA:Info Loker Kedubes AS Gaji Fantastis, untuk Lulusan SMA/SMK, D3 dan S1

BACA JUGA:Harga TBS di PT APLS Murah, Ditambah Aturan Aneh Perusahaan, Merugikan Supir!

Biaya kepemilikan ini  jauh lebih murah daripada mobil berbahan bakar bensin atau solar.

3. Dapat layanan instalasi pengisian daya di rumah

Keuntungan lain yang didapat jika membeli Wuling Cloud EV adalah adanya layanan dari Wuling untuk instalasi pengisian daya di rumah. 

Para pemilik Wuling Cloud EV berhak mendapatkan 7 kW AC home charger secara gratis serta gratis pemasangan baru dan juga penambahan daya. 

Selain itu pemilik Wuling Cloud EV dapat melakukan pengisian daya layanan pengisian daya cepat (DC Charger)  di berbagai lokasi yang dirancang khusus untuk pengguna kendaraan listrik Wuling, seperti di Wuling Center Pondok Indah, SCBD Park Lot 7, Collins Marketing Gallery, Bekasi Cyber Park Mall, Burz@ Tower, Rest Area 207A dan Rest Area 379A. 

BACA JUGA:Sabet 3 Medali Emas, Kaur Peringkat Berapa di Popda Bengkulu? Kabupaten Ini Juru Kunci

BACA JUGA:Kasus HIV/Aids yang Terbanyak di Bengkulu, Rejang Lebong Mengkhawatirkan

Tidak hanya itu saja, Wuling juga menyediakan 150 jaringan dealer resmi Wuling di seluruh Indonesia yang siap melayani pengisian daya cepat.

Wuling Cloud EV menawarkan harapan akan masa depan yang lebih hijau dalam industri otomotif. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan