Wuling Gelar Pameran Pertama di Luar Jawa, Simak Lokasi dan Jenis Kendaraan Dipajangkan

Pameran Wuling di Palembang menampilkan model New Air ev dan New Cloud EV, dengan berbagai promo menarik untuk konsumen--
KORANRADARKAUR.ID - Wuling gelar pameran pertama di luar Pulau Jawa, Mall Exhibition pertama di pulau Sumatra, yang berlangsung di Palembang Trade Centerl, Palembang, Rabu - Minggu (19-23/3/2025).
Pada pameran yang sedang berlangsung tersebut, Wuling menampilkan empat model andalan dengan terbarunya, seperti New Air ev dan New Cloud EV.
Sebelumnya Kedua mobil listrik ini pernah diperkenalkan di IIMS 2025 pada bulan Februari lalu yang mendapatkan respon sangat positif.
Kendati mobil listrik kini dihadirkan dalam ajang pameran di Palembang, untuk memberikan kesempatan kepada konsumen melihat langsung serta merasakan inovasi terbaru dari Wuling.
Sebagai langkah, menarik minat masyarakat di luar Jawa untuk membeli unit terbaru Wuling, berbagai program promo dihadirkan selama pameran.
BACA JUGA:Membedah Spesifikasi Wuling Almaz RS Pro, Mobil C-Segmen Hybrid Paling Ramah di Dompet
Pada pameran ini di luar Jawa pertama ini, Wuling turut membawa program 'Tenang Bersama Wuling' dengan rahi ketenagaan dalam setiap perjalanan Ramadhan, yang mana menawarkan berbagai keuntungan menarik bagi konsumennya, seperti DP mulai Rp18 juta, bunga 0 persen hingga 3 tahun, gratis asuransi untuk seluruh lini kendaraan listrik Wuling, serta voucher belanja senilai jutaan Rupiah.
Selain itu, Wuling juga akan memberikan promo khusus bagi pembelian kendaraan listrik/ramah lingkungan iseperti Air ev, Binguo EV, dan Cloud EV, yakni garansi suku cadang untuk komponen utama Wuling, gratis biaya jasa dan suku cadang hingga 15,5 tahun atau 155.000 km, perangkat charging 7kW AC beserta instalasinya, gratis asuransi, Gratis layanan DC Charging hingga September 2025, dan DC Adapter.
Pada kesempatan itu, bagi konsumen SUV Wuling dimanjakan dengan tersedia Resale Value Guarantee sebesar 70 % di tahun ketiga, ada juga layanan gratis perawatan berkala hingga 8 tahun atau 100.000 km, dan lebih menarik garansi seumur hidup untuk tiga komponen utama hybrid khusus bagi model New Almaz RS Hybrid.
Wuling juga akan memanjakan pengunjung dengan pameran dan berkesempatan mengikuti lucky dip dengan berbagai hadiah menarik, seperti Xiaomi Smart Band 9, E-Wallet, Smart TV 32’’, HUAWEI MatePad SE 11” Tablet, Gold Bar 5 gram, dan Samsung Galaxy S24 Ultra.
Selain itu, Pengunjung juga berkesempatan mendapatkan grand prize spesial berupa 1 unit Binguo EV9 dan 1 unit Binguo EV dengan potongan harga hingga 50 % . Seluruh promo yang tersedia di pameran ini berlaku dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Mengenai harga, Lilik menambahkan, New Air ev dibanderol mulai Rp 236 juta, ini belum termasuk setelah adanya potongan PPN serta diskon, yang membuat lebih murah lagi.
dengan harga Rp467 juta, ini belum termasuk adanya potongan PPN yang menjadikan lebih ringan lagi. *