Fitur One UI 7 untuk Delapan HP Samsung, Simak Kegunaannya!

Efek animasi One UI 7 lebih cepat dan menarik, dengan desain ulang ikon di Quick Panel dan notifikasi-Sumber Foto: koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID – Fitur One UI 7 menawarkawan ketersediaan sistem antarmuka One UI 7 atau user interface/UI untuk lebih banyak smartphone Samsung menggunakannya.
One UI 7 juga menawarkan fitur berbasis Al yang dirancang untuk memudahkan Anda mendapatkan informasi. Dengan kecanggihan ini ke delapan HP tersebut akan memiliki fitur One UI 7.
Namun, ke delapan HP tersebut dengan memiliki fitur One UI 7 dijadwalkan akan dirilis pada April 2025. Selain itu, Samsung belum mengungkap kapan fitur tersebut akan dirilis termasuk di Indonesia.
Artinya, untuk sementara waktu pengguna smartphone khusunya Samsung harus bersabar untuk bisa menikmati fitur One UI 7 yang baru ini.
Namun dikutip tekno.kompas.com, pengguna Samsung tepatnya di Indonesia dapat rutin mengecek ketersediaan pembaruan One UI 7 langsung di perangkat Galaxy miliknya.
Untuk caranya, cukup mudah di mana Andda harus membuka menu settings, software update dan download and install. Pengguna akan melihat paket update One UI 7 dan dapat segera mengunduh dan mengunduh jika sudah memilikinya.
Lebih lanjut, One UI 7 hadir untuk menyempurnakan One UI 6.1. Ada sejumlah fitur baru di antarmuka antarmuka yang berbasis Android 15.
One UI 7 membawa pengalaman yang lebih mulus. Oleh karena itu, aspek animasi dan kelancaran navigasi adalah peningkatan utama yang dibawa Samsung ke One UI 7.
BACA JUGA:Merk Handphone Samsung Terbaik Harga Rp 10 Jutaan di Tahun 2025
BACA JUGA:Handphone Samsung Akan Menerima Pembaruan One UI 7, Ini Daftar dan Jadwal Dirilisnya
Efek animasi di One UI 7 lebih cepat agar visualnya lebih menarik, berbagai ikon di panel, seperti panel Quick Panel dan notifikasi, juga didesain ulang.
Selain itu, antarmuka One UI 7 memasukkan panel notifikasi baru dengan tampilan pil. Selain itu, ukurannya juga lebih besar dibanding sebelumnya. Dan tampilannya dibuat sedemikian mungkin agar serasi dengan fitur Now Bar.
Sangat penting untuk diingat bahwa fitur Now Bar berfungsi untuk menampilkan aktivitas penting yang sedang dilakukan di ponsel Anda.
Fitur ini mencakup mode interpreter, pemutaran musik, panggilan suara aktif, SOS, pengaturan waktu, dan pelacakan latihan Samsung Health di layar kunci.