Bahas TPP TA 2025, OPD Ini Jadi Sorotan

Pemprov Bengkulu gelar rapat membahas TPP Pegawai TA 2025, Kamis 26 September 2024. -Sumber foto: koranradarkaur.id-

BENGKULU -  Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu mulai lakukan persiapan. Dalam penyesuaian Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Tahun Anggaran (TA) 2025.

Salah satunya dengan menggelar rapat bersama sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Pertemuan dipusatkan di Ruang Rafflesia Kantor Gubernur Bengkulu, Kamis 26 September 2024.

Sekda Provinsi Bengkulu Isnan Fajri, S.Sos, M.Kes mengatakan, dalam rapat persiapan penyesuaian TPP TA 2025 yang dipimpinnya.

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Bengkulu yang terbentuk setelah perubahan Nomenklatur, beberapa waktu lalu, cukup menjadi sorotan. 

Dijelaasnya, Bapenda Provinsi Bengkulu akan menjadi fokus dalam perhitungan besaran TPP TA 2025.

Dengan langkah ini, Pemprov Bengkulu berupaya menciptakan pengelolaan TPP yang lebih efektif dan berkeadilan.

BACA JUGA:Pendaftaran PPPK 2024 Masih Ditunggu Honorer, Ini Janji Kemendikbud

BACA JUGA:KPU Mulai Terima Logistik Pilkada 2024, Intip di Sini Jenis dan Kekurangannya

"Kami membahas secara teknis penetapan TPP TP 2025 untuk OPD baru, yaitu Bapenda. Serta memperhatikan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri ) yang baru terkait penyusunan TPP tahun 2025," ujar Isnan Fajri.

Lanjutnya, pembentukan OPD yaitu Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Bengkulu, telah resmi dilakukan. Namun, meskipun struktur baru ini telah terbentuk.

Sementara ini jabatan Kepala Bapenda Provinsi Bengkulu akan diisi oleh Pelaksana Tugas (Plt).

Selain itu, Sekda Provinsi Bengkulu menambahkan, besaran TPP ASN TA 2025 pada dasarnya sama dengan tahun 2024.

Namun, lewat adanya Permendagri baru, penyusunan TPP ASN tahun 2025 akan disesuaikan dengan standar hidup di Jakarta.

BACA JUGA:PEKPPP Polri Kunjungi Polres Kaur, Cek di Sini Tujuannya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan