Pilkada Bengkulu Selatan, Gusnan-Ii Daftar Perdana, 3 Paslon Bakal Serentak 29 Agustus

KPU melakukan persiapan untuk proses pendaftaran bakal Paslon di Pilkada Bengkulu Selatan-Sumber Foto: ROHIDI/RKa-

Ketiga paslon yang dimaksud yakni, Reskan Efendi Awaludin dan Faizal Mardianto (Reskan-Faizal), yang bakal diusung oleh Partai Hanura dan Partai Demokrat.

Selanjutnya, pasangan Elva Hartati Murman dan Makrizal Nedi (Elva-Rizal) yang akan diusung oleh, PDI Perjuangan dan PPP.

Terakhir, ada pasangan Rifa’i Tajuddin dan Yevri Sudianto (Rifa’i-Yevri) yang bakal diusung oleh Partai Gerindra dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Kendati demikian, ketiga bakal pasangan calon ini semuanya telah mengonfirmasi perihal waktu dan jadwal pendaftaran mereka ke KPU BS.

"Kalau 3 bakal Paslon lagi, mereka belum bersurat secara resmi. Tapi, mereka sudah konfirmasi dan akan mendaftar ke KPU pada hari terakhir yaitu, Kamis 29 Agustus 2024," terang Gusman.

Perlu dicatat, masih sambung Komisioner KPU, khusus untuk hari akhir pendaftaran, KPU akan melayani pendaftaran hingga pukul 23.59 WIB. 

Sementara, untuk pendaftaran di hari pertama 27 Agustus, dan hari kedua 28 Agustus 2024, pelayanan hanya dibuka hingga pukul 16.00 WIB saja.

Disisi lain, para bakal calon bukan hanya harus menyiapkan syarat pencalonan saja. Namun, bakal calon juga harus menyertakan syarat calon.

Hanya saja, syarat pencalonan wajib lengkap dan benar selama 3 hari pendaftaran. Berbeda dengan syarat calon yang bisa dilakukan perbaikan di luar hari pendaftaran.*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan