HUT ke-5, Gelar Cabdin Cup dan Santunan untuk Siswa
FENTY/RKa -- SERVIS: Gubernur Bengkulu Prof. Dr. drh. H Rohidin Mersyah, MMA servis pertama tanda pembukaan pertandingan bola voli antarsekolah di SMAN 3 Kaur, Kamis, 14 Desember 2023.--
Jadi kegiatan yang dilaksanakan ini juga untuk menumbuhkan kebersamaan dan kepedulian dari peserta didik di Kabupaten Kaur. Sehingga diharapkan akan muncul peserta didik yang berakhlak dan berprestasi.
"Benar, pelaksanaan kegiatan ini juga kami laksanakan untuk menumbuhkan kebersamaan dan kepedulian pada peserta didik, karena pada 2024 mendatang pelaksanaan Kurikulum Merdeka bisa terlaksana dengan baik," katanya.
Kadis Dikbud Provinsi Bengkulu Saidirman, SE, M.Si diwakili oleh Kabid Pembinaan SMA Provinsi Bengkulu Three Marnope, M.TPd mengapresiasi kegiatan peringatan HUT Cabdin Wilayah IX Bintuhan ke-5 ini.
Dia juga menyampaikan, kegiatan ini disambut baik oleh Gubernur Bengkulu. Sehingga diharapkan, pada tahun ke depannya bisa dilaksanakan kembali lebih meriah lagi, bahkan mengundang dari luar Kabupaten Kaur. Untuk lebih memeriahkan Cabdin Cup ini.
"Harapan kami dengan terlaksananya kegiatan ini, kami harap rekan-rekan di Cabdin Wilayah IX Bintuhan lebih meningkatkan kualitas untuk menaungi sekolah binaan yang ada di Kabupaten Kaur," ucapnya.(fps)