Selain Jadi Tempat Wisata, Ternyata Lokasi di Indonesia Ini Sering Juga Tempat Bunuh Diri

Selasa 06 Aug 2024 - 07:30 WIB
Reporter : Rohidi Effendi
Editor : Daspan Haryadi

KORANRADARKAUR.ID - Bikin ngeri saja, selain jadi tempat wisata yang indah, ternyata lokasi di Indonesia ini sering juga jadi tempat bunuh diri.

Lokasinya yang dimaksudkan adalah Jembatan Tukad Bangkung yang berada di Jalan Catur Desa Pelaga Kecamatan Petang Kabupaten Badung Provinsi Bali.

Semenjak diresmikan, jembatan tersebut sering dijadikan tempat wisata oleh warga sekitar lokasi, hingga masyarakat dari luar daerah.

Namun, lokasi wisata tersebut saat ini justru berubah menajdi tempat yang dinilai mengerikan. Hal tersebut setelah beberapa kejadian teragis di lokasi itu.

Bagaimana tidak, selain dijadikan tempat wisata, ternyata selama ini Jembatan Tukad Bangkung ternyata juga sering dijadikan tempat untuk bunuh diri.

Seperti dilansir dari travel.detik.com, Jembatan Tukad Bangkung merupakan satu-satunya jembatan paling tinggi di Asia Tenggara.

BACA JUGA:Agar Tiket Pesawat Turun Harga, Kemenhub Berikan 4 Saran Ini

BACA JUGA:Punya Hobi Nulis Puisi, Ayo Jangan Sia-siakan Kesempatan Mengikuti Kompetisi Nulis Puisi, Pendaftarannya Free

Bagaimana tidak, pilar tertinggi yang ada di Jembatan Tukad Bangkung ini mencapai 71,14 meter, dengan pondasi pilar sepanjang 41 meter di bawah tanah.

Jembatan ini dibangun sejak tahun 2001 silam. Jembatan yang membentang sepanjang 360 meyer dan lebar 9,6 meter tersebut persingkat jalan lama.

Bagaimana tidak, dengan adanya jembatan itu, maka jarak tempuk yang dipangkas mencapai 6 Kilometer (Km) dibandingkan melalui jembatan lama.

Jembatan Tukad Bangkung pertama kali diresmikan pada masa kepemimpinan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono pada, 28 April 2007 sipam.

Jembatan yang menjadi penghubung tiga kabupaten ini yakni, Badung, Bangli dan Kabupaten Buleleng ini selalu ramai dilalui masyarakat.

Tidak heran jembatan ini seiring waktu jadi tempat wisata. Banyak pengendara dari dua arah yang mampir di jembatan hanya untuk abadikan foto-foto di lokasi tersebut.

Namun, seiring berjalan waktu pula, jembatan ini justru menjadi tempat yang sangat mengerikan. Hal tersebut lantaran jembatan ini sering jadi tempat bunuh diri.

Kategori :