BARU TAHU! Ternyata 4 Sayuran Ini Berbahaya Lho, Jangan Dikonsumsi Mentah, Bisa Keracunan

Selasa 16 Jul 2024 - 20:55 WIB
Reporter : Etika Larasati Khontesa
Editor : Daspan Haryadi

KORANRADARKAUR.ID – BARU TAHU! Ternyata 4 Sayuran Ini Berbahaya, Jika Dikonsumsi Mentah.

Sayuran merupakan komponen penting untuk kesehatan tubuh, karena sayuran banyak mengandung nutrisi dan vitamin yang baik untuk kesehatan.

Dengan begitu seseorang harus dianjurkan memakan sayuran-sayuran.

Namun, konsumsilah sayuran yang banyak manfaatnya karena memilih sayuran yang sehat penting untuk kebaikan organ tubuh.

BACA JUGA:Hingga Juli, Kaur Terbanyak Realisasi DD Tahun 2024 Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:Tradisi Ritual Paliare Desa Muara Dua Dilaksanakan, Simak Tujuan Utamanya

Selain itu, ada berbagai macam sayuran yang banyak khasiatnya seperti sayuran sawi, kangkung, brokoli, bayam dan masih banyak lagi.

Meskipun sayuran sehat dan bermanfaat untuk tubuh, tetapi perlu diperhatikan untuk   mengkonsumsi sejumlah sayuran. Pasalnya, ada sejumlah sayuran yang sebaiknya jangan dikonsumsi mentah.

Karena ada beberapa sayuran, yang bisa menimbulkan masalah kesehatan jika tidak diolah dengan benar. Dengan begitu pilihlah sayuran yang sehat dan diolah sesuai dengan resep makanan.

Namun selain diolah tidak benar, jika sayuran dikonsumsi secara mentah juge akan membahayakan kesehatan mereka. Dengan begitu konsumsilah sayuran yang sudah diolah atau di masak.

BACA JUGA:Rangkaian Festival Tabut 2024 Berakhir, Gubernur Terima Piagam Kemenparekraf

BACA JUGA:Anggaran dan Fasilitas Beasiswa 86 Mahasiswa Asal Kaur Fantastis, Segini Nilainya

Mengutip dari sumateraekspres.bacakoran.co, adapun sayuran yang bisa menimnulkan masalah jika tidak diolah atau dimakan mentah. Berikut ini sayuran yang sebaiknya tidak dimakan apabila masih mentah.

1. Kentang

Untuk diekatahui sayuran yang tidak bisa dimakan mentah yakni sayuran kentang.

Kentang adalah sumber karbohidrat yang mengandung glikoalkaloid, dengan kandungan ini, jika dikonsumsi mentah maka akan mengakibatkan keracunan.

Untuk diketahui, glikoalkaloid terutama terdapat pada bagian hijau dan tunas kentang. Untuk mengurangi risiko keracunan, buang bagian hijau dan tunas sebelum memasak.

BACA JUGA:Tahapan Coklit Pilkada Kabupaten Kaur Belum Rampung, Begini Penjelasan KPU

Memasak kentang dengan cara direbus, dipanggang, atau diolah juga dapat mengurangi kandungan glikoalkaloid.

2. Kecambah

Yang kedua adalah kecambah, kecambah memiliki kaya akan serat, vitamin, dan mineral, sehingga baik untuk kesehatan tubuh. Namun apabila anda mengonsumsi kecambah dengan cara mentah juga akan megakibatkan kercunan.

Sebelum mengonsumsi kecambah, pastikan untuk memasaknya terlebih dahulu. Proses memasak dapat membunuh bakteri dan mengurangi risiko keracunan makanan.

3. Buncis

Untuk diketahui, dengan mengonsumsi buncis mentah dapat menyebabkan muntah dan diare jika dikonsumsi dalam jumlah besar. Dengan begitu anda tidak dianjurkan mengonsumi buncis mentah.

BACA JUGA:ANEH! Kendaraan Dinas Pejabat dan Anggota DPRD BS Nunggak Pajak 6 Tahun

4. Bayam

Bayam dikenal sebagai sayuran kaya nutrisi, termasuk zat besi, vitamin dan antioksidan. Namun, dengan mengonsumsi bayam mentah dapat menyebabkan masalah pencernaan dan infeksi serius.

Dengan begitu, pastikan mencuci bayam secara menyeluruh sebelum dikonsumsi. Rendam bayam dalam larutan cuka atau air garam selama beberapa menit untuk menghilangkan bakteri. (*/tik)

Baca juga konten :

Meski Baunya Pesing, Buah Mengkudu Kaya Manfaat, Dapat Menurunkan Kadar Gula Darah

KORANRADARKAUR.ID – Buah mengkudu dengan nama latinnya morinda citrifolia merupakan buah berwarna hijau yang banyak ditemukan di Asia.

Buah ini memiliki aroma yang kurang sedap untuk dihirup, bau pesing.

Selain aromanya pesing, buah mengkudu juga memiliki rasa yang pahit.

Meski buah ini tergolong kedalam obat-obatan yang memiliki aroma tidak sedap, namun banyak digunakan masyarakat sebagai oba herbal yang kaya akan manfaat baik untuk kesehatan tubuh.

Selain itu, manfaat buah mengkudu biasa digunakan untuk mengobati masalah kesehatan seperti sembelit, infeksi, nyeri dan radang sendi.

Dengan demikian untuk mendapatkan manfaat buah mengkudu ini anda harus mengolahnya menjadi jus atau mengonsumsi ekstrak mengkudu.

Lantas apa saja manfaat setelah mengonsumsi buah mengkudu, dikutip dari sumateraekspres.bacakoran.co, berikut ini manfaat buah mengkudu baik untuk kesehatan tubuh.

1.Mencegah dan Memperbaiki Kerusakan Sel Tubuh

Dengan mengkonsumsi buah mengkudu dapat mengurangi kadar radikal bebas dan memperbaiki kerusakan sel-sel tubuh akibat paparan asap rokok, polusi, racun, radiasi, atau sinar matahari berlebih.

2.Menjaga Kadar Kolesterol dalam Darah

Ekstrak buah mengkudu dapat menurunkan kolesterol jahat dan trigliserida serta membantu mencegah dari penumpukan kolesterol di pembuluh darah yang bisa menyebabkan penyakit kardiovaskular.

3. Meringankan Nyeri Sendi

Manfaat yang ketiga adalah dapat meringankan nyeri sendi.

Dengan mengonsumsi buah mengkudu sesuai dengan takaran dapat meredakan nyeri dan peradangan di dalam tubuh.

4. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Nah manfaat yang keempat adalah dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Dengan adanya kandungan nutrisi yang terdapat pada buah mengkudu, juga dapat mampu memperkuat daya tahan tubuh.

5. Menurunkan Kadar Gula Darah

Dengan mengonsumsi buah mengkudu dapat menurunkan kadar gula darah jika seuai takaran yang dikonsumsi.

6. Mengontrol Berat Badan

Banyak orang mengatakan, bahwa dengan mengonsumsi buah mengkudu sendiri membantu menjaga berat badan dan mencegah obesitas.

Sebagai informasi, konsumsilah buah mengkudu sesuai dengan takaran yang anda perlukan.

Selain itu, jangan lupa untuk menjalani pola hidup sehat, seperti tidak merokok, mengurangi stres, berolahraga dan istirahat yang cukup. (*)

Baca juga konten :

Masker Andalan Semua Wanita, Berikut Manfaat Masker Lidah Buaya, dapat Memutikan Wajah

KORANRADARKAUR.ID – Lidah buaya merupakan tanaman yang memiliki sejuta manfaat baik untuk kesehatan tubuh maupun sebagai perawat kecantikan.

Dengan demikian, di bawah ini akan menjelaskan berbagai macam manfaat lidah buaya untuk kecantikan terutama di wajah.

Untuk diketahui, salah satu manfaat lidah buaya untuk wajah adalah dapat membantu menghaluskan dan membuat kulit wajah menjadi lebih cerah.

Selain itu, dengan rutin memakai lidah buaya juga dapat mencegah tumbuhnya jerawat di wajah kalian.

Nah sesuai dengan judul di atas bahwa akan menjelaskan manfaat lidah buaya yang baik untuk perawatan wajah sehingga dapat memutihkan dan menghaluskan wajah kalian.

Dengan demikian, bagaimanakah cara menggunakan lidah buaya untuk memutihkan wajah? Jika anda penasaran yuk simak content ini sampai selesai.  

Seperti dikutip linggaupos.disway.id, berikut ini cara memutihkan wajah dengan tanaman lidah buaya.

1.Masker Lidah Buaya

Salah satu cara menggunakan lidah buaya untuk memutihkan wajah dengan cara menjadikan lidah buaya menjadikan masker.

Caranya cukup mudah anda bisa menyiapkan lidah buaya segar dan berkualitas, lalu cuci lidah buaya dengan bersih, kupas kulitnya, ambil gel lidah buaya lalu oleskan pada kulit wajah.

2. Masker Lidah Buaya dan Lemon

Cara selanjutnya untuk memutihkan wajah menggunakan lidah buaya dengan menambahkan air lemon. Jika anda ingin menggunakannya, kalian bisa menyiapkan gel lidah buaya lalu campurkan dengan perasan air lemon.

Kemudian, masker lidah buaya dan lemon dapat membantu membersihkan pori-pori kulit, mengangkat kotoran dan sel kulit mati.

Serta dapat menghasilkan kolagen yang membuat wajah kalian tampak bersih, cerah bersinar dan kencang.

Lebih lanjut, untuk menggunakannya campurkan setengah sendok teh air perasan lemon, kemudian 2 sendok gel lidah buaya, lalu oleskan campuran tersebut di wajah dan diamkan 10-15 menit. Jika sudah bilas menggunakan air hangat.

3. Face Mist Lidah Buaya

Lalu kalian bisa menjadikan lidah buaya sebagai face mist dan toner, face mist dari lidah buaya dinilai dapat membersihkan minyak berlebih yang menyumbat pori-pori sehingga dapat mengatasi munculnya komedo dan jerawat.

4. Scrub dari Lidah Buaya, Gula dan Minyak Zaitun

Nah cara yang keempat adalah kalian bisa membuat scrub wajah alami yang terbuat dari lidah buaya, gula dan minyak zaitun.

Untuk menggunakannya, anda cukup menambahkan setengah gelas minyak zaitun, kemudian setengah gula lalu aduk hingga merata.

Jika sudah, campurkan setengah gelas gel lidah buaya lalu campurkan gula dan minyak zaitun yang sudah disiapkan. Jika sudah, selanjutnya gosok perlahan scrub ke seluruh permukaan kulit wajah. (*)

Baca juga konten :

Banyak Dicari Orang, Ini Manfaat Madu untuk Kesehatan Tubuh

KORANRADARKAUR.ID - Madu adalah cairan manis yang dihasilkan oleh lebah, madu telah lama dikenal sebagai salah satu produk alami yang berharga karena manfaat kesehatannya yang luar biasa.

Bukan hanya sekadar pemanis alami yang enak, madu juga memiliki banyak khasiat sehingga baik untuk kesehatan tubuh.

Selain itu, madu mengandung senyawa antibakteri yang dapat membantu melawan infeksi pada tubuh manusia.

Salah satu manfaat madu baik untuk kesehatan tubuh adalah dapat mengotimalkan kesehatan organ produksi wanita, membantu proses penyembuhan luka, mengkontrol kadar gula darah dalam tubuh dan masih banyak lagi.

Tidak hanya itu, madu juga dikenal sebagai obat alami untuk meredakan batuk dan pilek. Campuran madu dengan lemon atau jahe sering digunakan sebagai ramuan tradisional untuk meredakan gejala flu dan pilek.

Oleh karena itulah madu sangat banyak dicari semua orang dan sangat istimewa karena memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Karena kandungan antibakteri dan antiinflamasi dalam madu membantu mengatasi peradangan pada saluran pernapasan.

Selain itu, madu juga dapat menjadi pilihan terbaik untuk menyegarkan pikiran dan meningkatkan energi. Kandungan gula alami dalam madu memberikan energi yang stabil tanpa berdampak buruk pada kesehatan.

Dengan mengkonsumsi madu secara teratur dapat membantu meningkatkan kualitas tidur dan mengurangi stres. Karena madu dikenal memiliki sifat menenangkan yang secara alami dapat membantu meredakan kecemasan dan ketegangan.

Namun, meskipun manfaat madu sangat beragam perlu diingat bahwa tidak semua jenis madu sama. Setiap jenis madu memiliki kandungan nutrisi yang berbeda-beda tergantung dari sumber dan lokasi penghasilannya.

Oleh karena itu, penting untuk memilih madu yang berkualitas dan asli untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang optimal.

Dalam mengonsumsi madu, juga perlu diingat untuk tidak memberikan madu kepada bayi di bawah usia satu tahun karena risiko terjadinya penyakit berat.

Selain itu, bagi individu yang memiliki alergi terhadap produk lebah sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi madu.

Nah itulah tadi manfaat madu baik untuk kesehatan tubuh. Selain khasiatnya bagi kesehatan, madu juga memiliki potensi bisnis yang sangat menjanjikan.

Seperti saat ini pasar madu terus berkembang seiring dengan meningkatnya permintaan akan produk alami dan sehat.

Dengan demikian petani madu terus meningkatkan kualitas produk mereka serta menjaga keberlanjutan lingkungan agar tetap terjaga keberadaan lebah sebagai produsen madu utama. (*)

Baca juga konten :

Selain untuk Mengobati Luka Sesudah Operasi, Ini Manfaat Telur untuk Kesehatan

KORANRADARKAUR.ID – Selain untuk mengobati luka sesudah operasi, ini manfaat telur baik untuk kesehatan.

Telur kerap menjadi pilihan lauk sehari-hari ketika ingin mencari menu yang simple.

Selain simple, harganya juga terjangkau sehingga membuat banyak orang menyukai masakan dari telur.

Adapun masakan dari yang berbahan telur seperti balado telur, dadar telur dan masih banyak lagi.

Oleh karena itu, menu dari telur ini bisa diolah menjadi bahan masakan yang lezat. Bisa dimakan untuk sarapan pagi, siang malam dan dimanapun anda berada.

Nah kira-kira dengan mengonsumsi telur setiap hari apakah ada manfaatnya? Dengan mengonsumsi telur tentu ada kandungan manfaatnya. Berikut ini manfaat juka mengkunsumsi telur tiap hari baik untuk kesehatan.

1. Membangun Massa Otot

Dengan mengonsmi telut tiap hari dengan cara direbus dan diambil bagian putihnya sangat bermanfaat untuk membangung massa otot.

2. Dapat Menurunkan Resiko Anemia

Segudang manfaat lain dari telur, yaitu dapat membantu pembentukan/penambahan sel darah merah. Sehingga pada kondisi ini, jika rutin konsumsi telur dapat menurunkan resiko anemia.  

3. Menjaga Berat Badan

Manfaat yang ketiga adalah dapat menjaga berat badan. Berbagai metode bawha dengan mengonsumsi telur bagus untuk seseorang yang sedang melakukan program diet.

Di mana kandungan protein tinggi, rendah kalori dan karbohidrat menjadikan telur pilihan ideal untuk yang menjalankan diet.  

4. Menghambat Penuaan

Telur yang tinggi protein, tentunya dapat dikonsumsi untuk pemenuhan kebutuhan tubuh dalam memperbaiki dan memelihara sel.

Selain itu, berperan penting dalam memperbaiki dan memelihara sel. Sehingga dapat membantu menghambat penuaan.  

5. Menjaga Memori Otak

Telur merupakan sumber makanan terbaik untuk meningkatkan fungsi pikiran berupa perkembangan otak dan daya ingat.

Oleh karena itu dengan mengomsumsi telur dapat membantu memperbaiki daya ingat dan fungsi otak.  

6. Baik Untuk Kesehatan Mata  

Telur juga mengandung vitamin A yang banyak dikenal baik untuk kesehatan mata. Dengan mengkonsumsi telur rutin dapat mengurangi gangguan gangguan penglihatan atau organ mata. (*)

Baca juga konten :

Baik Bagi Orang Darah Tinggi, Ini Manfaat Konsumsi Timun Setiap Hari

KORANRADARKAUR.ID – Timun atau mentimun adalah jenis sayuran yang banyak memiliki kandungan air. Sayuran ini biasanya dapat dimasak atau dijadikan lalapan.

Selain bisa dimasak dan dijadikan bahan lalapan, manfaat timun juga dapat digunakan untuk masker wajah.

Bahkan bukan hanya sebagai masker, timun juga mampu menghilangkan lingkar hitam di bawah mata atau disebut dengan mata panda.

Selain itu, potongan timun juga bisa dimasukkan ke dalam air sehingga menjadi infus water yang bisa digunakan sebagai pencerah kulit.

Tidak hanya itu, timun juga memiliki manfaat baik untuk kesehatan tubuh berikut ada beberapa manfaat timun.

1. Baik Untuk Diet  

Manfaat timun yang pertama adalah baik untuk diet. Seperti diketahui, timun banyak dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan cairan dan serat saat sedang menjalani diet.  

Kandungan air yang melimpah dan juga serat yang terdapat didalam nya membuat rasa kenyang lebih lama. Selain itu, diet dengan pemenuhan cairan dan serat yang cukup juga akan membantu memperlancar pencernaan.  

2. Atasi Dehidrasi

Selanjutnya manfaat timun yang kedua adalah dapat mengatasidehidrasi. Seperti diketahui, buah satu ini juga sangat efektif dalam mengatasi dehidrasi (kekurangan cairan), karena timun memiliki 95 persen kadar air.  

Dengan kandung airnya yang tinggi, mengkonsumsi timun juga dapat memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh.  

3. Cegah Diabetes

Nah manfaat timun yang ketiga adalah dapat mencegah diabetes, dengan mengkonsumsi timun dalam jumlah yang banyak tidak akan meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh.  

Karena dengan mengkonsumsi timun, diyakini baik untuk pasien diabetes ataupun yang beresiko untuk mencegah terjadinya diabetes.  

4. Atasi Sembelit

Kandungan air dan serat yang tinggi pada timun bagus untuk seseorang yang mengalami sembelit atau susah Buang Air Besar (BAB). Dengan serat dan air yang cukup maka pencernaan akan lancar, sehingga mengkonfirmasi timun baik untuk atasi sembelit.  

5. Atasi Bau Mulut

Untuk diketahui, bau mulut disebabkan oleh bakteri. Namun apabila anda rutin mengkonsumsi timun dapat mengurangi bau mulut anda.

6. Menurunkan Kolesterol.  

Kandung serat pada timun dapat membantu memperlambat penyerapan lemak di sistem pencernaan.  

Dengan begitu, efeknya secara tidak langsung dapat membantu menurunkan kadar lemak dalam darah (kolesterol) dalam. Tubuh.

7. Menurunkan Darah Tinggi

Selain memiliki kandungan air dan serat tinggi, timun juga mengandung kalium sehingga baik untuk menurunkan darah tinggi.

Seperti diketahui, kalium merupakan mineral yang menjadi faktor utama yang bisa menurunkan tekanan darah.  

8. Cegah Penunaan Dini

Nah manfaat yang terakhir adalah dapat mencegah penuaan dini, karena buah timun memiliki vitamin C sehingga bermanfaat untuk mendorong sel-sel kulit sehingga konsumsi timun dapat cegah penuaan dini. (*)

Baca juga konten :

Minum Rebusan Kulit Manggis Bisa Turunkan Gula Darah dan Berat Badan, Berikut 8 Manfaatnya

KORANRADARKAUR.ID - Rebusan kulit manggis merupakan minuman tradisional yang telah lama dikenal memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Minuman ini dibuat dengan cara direbus lalu diminum setelah air rebusan dingin.

Untuk diketahui, kulit manggis mengandung senyawa antioksidan yang tinggi, seperti xanthone.

Senyawa ini berperan penting dalam melindungi sel-sel tubuh. Selain itu, rebusan kulit manggis juga mengandung senyawa antiinflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan.

Dengan merebus kulit manggis dipercaya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Mengutip dari iainbukittinggi.ac.id, berikut ini manfaat rebusan kulit manggis baik untuk kesehatan tubuh.

1.Meningkatkan Imun

Salah satu manfaat rebusan kulit manggis adalah meningkatkan daya tahan tubuh atau imunitas. Imunitas merupakan kemampuan tubuh untuk melawan infeksi dan penyakit.

2. Anti Radang

Manfaat rebusan kulit manggis yang kedua adalah dapat membantu meredakan peradangan dalam tubuh.

3. Meningkatkan Kualitas Tidur

Selanjutnya manfaat rebusan kulit manggis adalah meningkatkan kualitas tidur. Apabila anda mengalami tidur yang kurang nyaman atau susah tidur, maka disarankan untuk mengonsumsi rebusan kulit manggis.

4. Baik untuk Kesehatan Jantung

Dengan mengonsumsi rebusan manggis sangat membantu dalam mengurangi risiko stroke. Karena kulit manggis memiliki senjawa kardioprotektif pada sistem pertahanan jaringan antioksidan dan peroksidasi lipid selama stroke.

5. Menurunkan Gula Darah

Rebusan kulit manggis memiliki manfaat untuk mencegah dan menjaga diabetes tetap terkendali karena dapat membantu menjaga kadar gula darah normal.

6. Mengurangi Masalah Menstruasi

Dengan mengonsumsi rebusan kulit manggis dapat meringankan gejala tidak nyaman yang sering terjadi sebelum menstruasi.

7. Sebagai Perawatan Kulit

Selanjutnya dengan mengonsumsi rebusan kulit manggis dapat membantu mengurangi risiko berbagai kondisi seperti peradangan kulit, penuaan kulit, eksim, alergi dan infeksi bakteri. Karena kulit manggis juga terbukti sebagai obat rumahan yang efektif untuk jerawat.

8. Membantu Menurunkan Berat Badan

Nah manfaat kulit manggis sesudah direbus salah satunya adalah dapat membantu penurunan berat badan. Hal ini karena efek anti-inflamasi yang berperan dalam meningkatkan metabolisme lemak dan mencegah penambahan berat badan.

Nah, itulah tadi penjelasan mengenai beberapa manfaat mengonsumsi rebusan kulit manggis dapat menjaga kesehatan tubuh. (*)

Baca juga konten:

Manfaat Beras Porang Dikenal Banyak Manfaat, Ini Gunanya

KORANRADARKAUR.ID – Beras porang adalah pengganti nasi dari umbi-umbian yang bisa dikonsumsi oleh semua usia. Manfaat beras porang belum banyak dikenal masyarakat, padahal bagus untuk mereka yang igin atau sedang die. Karena manfaat beras porang salah satunya bisa turunkan berat badan.

Karena beras porang dinilai rendah kalori. Tidak hanya rendah kalori, beras porang juga rendah karbohidrat dan tinggi serat.

Selain itu, beras dari porang ini sering digunakan sebagai pengganti nasi putih untuk menurunkan berat badan dan mengelola kadar gula darah. Karena itulah beras porang ini layak untuk dikosumsi oleh penderita deabetes. Bahkan bisa untuk dokunsumsi secara terus menerus.

Karena memiliki banyak keunggulan dari beras porang tersebut, terdapat berbagai manfaat beras porang yang perlu diketahui. Berikut ini manfaat beras porang.

1.Mengontrol gula darah

Salah satu manfaat beras porang yaitu dapat mengontrol gula darah. Hasil penelitian mengatakan bahwa konsumsi suplemen glukomanan secara rutin dapat menurunkan kadar gula darah secara cepat.

2.Menurunkan berat badan

Nah apabila anda ingin melakukan program diet, dengan mengonsumsi beras porang sesuai dengan takaran dapat menurunkan berat badan anda.

3.Menjaga kesehatan saluran pencernaan

Manfaat lainnya adalah menjaga kesehatan saluran pencernaan berkat kandungan glukomanan yang ada di dalamnya.

Untuk diketahui kandungan glukomanan adalah jenis serat larut yang menyerap air dan membentuk gel dalam saluran pencernaan.

Dengan demi kian dapat membantu meningkatkan massa feses dan mempermudah pergerakannya melalui usus, sehingga mencegah sembelit dan memastikan buang air besar teratur.

4. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Beras porang juga mengandung prebiotik yang berfungsi sebagai makanan bagi bakteri baik di usus sehingga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.  

5.Menurunkan kolesterol

Selanjutnya, dengan mengonsumsi beras perong dapat menurunkan kolestrol. Karena dapat mengurangi penyerapan kolesterol ke dalam aliran darah.

6. Menurunkan risiko penyakit jantung

Nah manfaat yang terakhir adalah dengan mengonsumsi beras perong dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

Beras porang juga dapat memperlambat penyerapan glukosa dalam usus, yang membantu mencegah lonjakan gula darah yang dapat merusak jantung dan pembuluh darah. (*)

Baca juga konten :

Jenis Penyakit Storke Mematikan, 4 Gejala Stroke Harus Diwaspadai

KORANRADARKAUR.ID – Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak mengalami gangguan atau berkurang akibat penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah.

Untuk diketahui, semua jenis stroke pada dasarnya berbahaya. Namun ada beberapa jenis di antaranya menyebabkan kecacatan berat dan atau berujung pada kematian.

Oleh karena itu, ketahui beberapa jenis stroke dan tanda–tanda stroke yang perlu anda ketahui agar dapat waspada terhadap penyakit stroke kepada diri anda sendiri.

Berikut jenis–jenis stroke yang berpotensi menyebabkan kematian

1.Stroke Batang Otak

2.  Stroke Hemoragik

3.  Stroke Trombotik Besar

Oleh sebab itu, penyakit stroke ini paling banyak ditakuti. Selain itu, penyakit stroke tidak hanya terjadi pada orang lanjut usia. Namun penyakit ini bisa juga di alami di usia yang relatif masih muda.

Oleh karena itu, tetap berhati-hati dan jagalah pola makan anda dengan seimbang, rutinkan olahraga yang teratur. Karena mencegah lebih baik dari pada mengobati.

Selain itu, sebelum penyakit stroke menyerang ketubuh seseorang penting untuk mengetahui beberapa gejala penyakit stroke. Gejala stroke dapat muncul dan terjadi di bagian tubuh yang berbeda.

Tidak semua orang bisa mengenali tanda dan gejala stroke ini dengan mudah. Tetapi, sebagian besar tanda dan gejala stroke cukup menakutkan sehingga sulit untuk diabaikan begitu saja.

Mengutip dari berbagai sumber, berikut gejala stroke dapat muncul dan terjadi di bagian tubuh anda. Ketika hal tersebut terjadi maka akan mempengaruhi banyak sistem kerja tubuh yang terganggu.

1. Mati rasa

Mati rasa yang dirasakan kelemahan pada otot-otot wajah, lengan, kaki dan ciri khas utamanya pada sebagian tubuh.  

2. Bingung

Kondisi yang dikatakan bingung dalam gejala awal penyakit stroke, yaitu Tiba-tiba kesulitan memahami keadaan, sulit bicara ataupun memahami pembicaraan orang lain.  

3. Menurun Fungsi Penglihatan/Mata

Mata sebagai organ penglihatan tiba - tiba mengalami gagal fungsi dengan kesulitan melihat baik satu mata ataupun terjadi pada keduanya.  

4. Tidak Bisa Berjalan/Lemah

Tiba-tiba mengalami kesulitan berjalan, kehilangan keseimbangan, fungsi koordinasi tubuh berjalan, berdiri dll menurun.

Nah itulah tadi jenis–jenis stroke yang berpotensi menyebabkan kematian dan gejala stroke sebelum penyakit stroke menyerang. (*)

Baca juga konten :

Terong Ungu Miliki Rahasia Tersembunyi, Ini Faktanya

KORANRADARKAUR.ID - Terong ungu dalam bahasa latinnya disebut Solanum melongena, terong unggu ini merupakan salah satu jenis terong yang memiliki warna ungu pekat.

Selain itu, terong ungu juga dapat diolah menjadi masakan yang lezat. Terong unggu juga bisa dimakan mentah atau dijadikan lalapan.

Selain dijadikan lalapan, ternyata terong ungu meliki rahasia yang tersembunyi yakni bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan.

Terong ungu juga memiliki sifat antioksidan yang tinggi, sehingga dapat membantu mengatasi berbagai masalah kesehatan dan kecantikan yang sering dialami wanita.

Seperti menghaluskan kulit hingga melawan tanda-tanda penuaan. Terong ungu merupakan rahasia alami yang patut diperhatikan. Dengan demikian kandungan yang ada pada terong unggu sangat beragam.

Di antaranya phycocyanin, antosianin, vitamin A, B kompleks, C, D, E, dan K, selenium, nasunin, zat besi, ellagic acid, resveratrol, salicylates, karbohidrat, lemak, asam folat dan protein.

Dengan kandungan nutrisi yang berlimpah itu, terong ungu menjadi salah satu buah yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Dikutip palpos.bacakoran.co, berikut manfaat terong ungu untuk kesehatan dan kecantikan.

1. Menghaluskan dan memutihkan kulit  

Banyak wanita yang mengidamkan kulit yang halus dan putih. Salah satu cara untuk mencapainya adalah dengan menggunakan terong ungu sebagai bahan masker wajah.

2. Menghilangkan jerawat  

Jerawat seringkali menjadi masalah yang mengganggu bagi wanita. Terong ungu memiliki kandungan nutrisi yang dapat membantu mengatasi masalah jerawat.

3. Baik untuk ibu hamil  

Dengan asupan asam folat yang cukup akan membantu menjaga kesehatan janin dan mencegah berbagai masalah yang dapat timbul selama kehamilan.

4. Mencegah penuaan dini  

Yang keemapat adalah dapat mencegah penuaan dini. Dengan mengonsumsi terong ungu secara teratur, dapat menjaga kulit tetap awet muda dan bebas dari kerutan.

5. Menjaga kelembaban kulit  

Bagi wanita dengan kulit kering, terong ungu dapat menjadi solusi alami untuk menjaga kelembaban kulit. Di mana kandungan mineral dalam terong ungu dapat membant menjaga kadar air dalam kulit anda.

6. Menurunkan berat badan  

Berat badan adalah masalah yang seringkali menjadi perhatian bagi banyak wanita. Dengan mengonsumsi terong ungu dapat membantu dalam proses penurunan berat badan karena rendah kalori dan tinggi serat.

7. Mengatasi masalah saraf  

Kandungan mineral dalam terong ungu memiliki efek menenangkan pada sistem saraf, sehingga dapat membantu mengurangi risiko masalah saraf seperti epilepsi.

8. Mencegah penyakit jantung dan pembuluh darah  

Terong ungu dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan mencegah penyumbatan pembuluh darah, sehingga mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.

9. Menyehatkan otak  

Kandungan nutrisi dalam terong ungu, seperti vitamin dan mineral, sangat baik untuk kesehatan otak dan dapat membantu meningkatkan kinerja berfikir. (*)

Baca juga konten :

Berbentuk Panjang, Ternyata Ini Manfaat Konsumsi Kerang Bambu

KORANRADARKAUR.ID – Kerang mambu adalah sejenis kerang laut yang populer di berbagai masakan Asia. Biasanya, kerang mambu ini diolah menjadi masakan seafood atau saos padang.

Untuk diketahui, kerang ini berbentuk panjang dan berwarna hijau kehitaman. Kandungan pada kerang hijau ini dapat anda ketahui seperti tinggi dengan kalsium, vitamin A, kalium dan protein.

Dengan demikian, manfaat konsumsi kerang bambu antara lain dapat membantu menyehatkan penglihatan, menjaga kesehatan saraf dan sel darah, serta meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Mengutip dari radarmukomuko.disway.id, untuk mengatahui lebih lanjut tentang manfaat kerang mambu, dapat anda simak di bawah ini dengan jelas. Berikut ini manfaatnya bagi kesehatan tubuh.

1.Menjaga Kesehatan Indra Penglihatan

Untuk diketahui, kerang bambu mengandung vitamin A, dengan demikian nutrisi ini penting untuk kesehatan mata.

Selain itu, dapat mencegah degenerasi makula terkait usia, selain itu dapat mengurangi risiko katarak dan menjaga kelembaban mata.

2.Menurunkan Resiko Kanker

Selanjutnya dengan mengonsumsi kerang mambu dapat menurunkan resiko kanker. Karena nutrisi dalam kerang bambu memiliki sifat anti-kanker.

3. Menjaga Kesehatan Tulang

Untuk diketahui dengan mengonsumsi kerang mambu dapat menjaga kesehatan tulang.

4. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Kerang bambu kaya akan seng dan selenium, dua mineral yang berperan penting dalam fungsi sistem kekebalan tubuh.

5. Menjaga Kesehatan Jantung

Asam lemak omega-3 yang terkandung dalam kerang bambu memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan jantung.

6. Mencegah Osteoporosis

Kerang bambu menjadi salah satu jenis kerang yang memiliki kandungan kalsium, fosfor dan vitamin B12 yang baik bagi tubuh. Dengan demikian kandungan tersebut berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang, serta menurunkan risiko osteoporosis ada orang-orang berusia lanjut.

Nah itulah berbagai manfaat kerang bambu bagi kesehatan tubuh semoga bermanfaat.

Namun, tidak hanya manfaat, berikut ini berbagai kandungan yang ada pada kerang bambu:

1. Protein berkualitas tinggi

2. Asam lemak omega-3

3. Vitamin B12

4. Zat besi

5. Seng

6. Selenium

7. Vitamin D

8. Vitamin A (*)

Baca juga konten :

Sawi Hijau Banyak Mengandung Nutrisi, Inilah Manfaatnya untuk Kesehatan

KORANRADARKAUR.ID - Sayur sawi merupakan salah satu jenis sayuran hijau yang cukup populer di kalangan masyarakat. Dengan begitu sawi hijau ini dapat diolah menjadi bahan masakan yang lezat.

Tidak hanya itu, sayur sawi ini memiliki kaya akan nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk menjaga kesehatan. Dengan demikian kandungan yang ada di dalam sayur sawi adalah vitamin A, vitamin C, vitamin K dan mineral seperti kalsium.

Untuk diketahui, kandungan vitamin A dan C berperan penting dalam menjaga kesehatan mata, kulit dan sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, sayur sawi juga mengandung antioksidan yang dapat membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Lebih dari itu, antioksidan dalam sayur sawi dapat membantu mengurangi risiko penyakit degeneratif seperti kanker, jantung dan diabetes.

Selain kaya nutrisi, sayur sawi juga memiliki manfaat bagi kesehatan salah satunya adalah membantu menjaga kesehatan jantung.

Selain itu, dengan mengkonsumsi sayur sawi secara teratur juga dapat membantu menjaga berat badan yang sehat.

Selain kandungan nutrisi dan beragam manfaat untuk kesehatan tubuh. Sayur sawi juga dapat diolah dalam berbagai cara masakan yang menggugah selera.

Beberapa cara populer yang sering diolah masyarakat yakni, dengan cara ditumis, direbus dan dijadikan sebagai bahan tambahan dalam sup atau salad.

Dengan cara pengolahan yang tepat, sayur sawi tetap dapat mempertahankan kandungan nutrisinya.

Namun sebelum, kalian mengelolah sawi tersebut pastikan sayur sawi yang kalian beli segar dan bekualitas. Sayur sawi yang sudah dipetik biasanya lebih cepat layu oleh karena itu sebaiknya disimpan di dalam kulkas dan dimakan dalam waktu yang tidak terlalu lama.

Dengan kandungan nutrisi dan manfaat kesehatan yang dimilikinya, sayur sawi merupakan pilihan yang baik untuk dijadikan bagian dari pola makan sehari-hari.

Oleh karena itu, jangan ragu untuk menambahkan sayur sawi dalam menu makanan anda untuk menjaga kesehatan tubuh dan memperoleh manfaat kesehatan yang optimal. (*)

Baca juga konten :

Bukan Bekicot Tapi Tutut! Ini Manfaat Tutut Baik untuk Kesehatan

KORANRADARKAUR.ID – Selain bekicot yang terkenal dengan khasiatnya bermanfaat baik untuk kesehatan tubuh, ternyata tutut alias keong sawah juga memiliki ragam manfaat yang baik untuk kesehatan.

Bekicot merupakan siput darat yang berukuran lebih besar dibanding tutut. Manfaat becikot ini memang terbukti dapat menangkal semua penyakit seperti   membantu mencegah anemia dan menjaga kesehatan darah secara keseluruhan.

Namun selain bekicot, tutut juga memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan.

Untuk diketahui, tutut atau keong sawah adalah jenis siput yang hidup di sawah dan air tawar. Dengan demikian tutut ini memiliki warna yang hitam pekat sedikit berlumut.

Meski memiliki warna yang pekat dan berlumut, tetapi tutut ini banyak digemari masyarakat. Karena rasa dari tutut ini benar-benar lezat dan nikmat.

Untuk mengetahui, tutut bisa diolah apa saja yuk simak di bawah ini sampai selesai dikutip dari bengkuluekspress.disway.id, berikut olahan tutut yang lezat banyak dikonsumsi masyarakat.

1.Sate

2.Kuah kuning tutut

3.Tutut jeletot

4.Oseng tutut

5.Seblak tutut

6.Tutut kuah pedas

7.Tutut asam pedas

Nah itulah tadi ada 7 olahan tutut yang banyak digemari masyarkat. Selain bisa diolah menjadi makanan lezat, tutut juga memiliki kaya akan manfaat berikut informasi lebih lanjut.

1. Memelihara daya tahan tubuh

Manfaat tutut pertama dapat memelihara daya tahan tubuh. Diketahui tutut banyak mengandung vitamin sehingga dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.

2. Bantu penuhi kebutuhan protein

Sebagaimana diketahui, tutu juga dapat menjadi alternatif sumber protein hewani yang baik dan rendah lemak untuk menambah kebutuhan protein pada tubuh.

Dengan begitu, apabila kekurangan protein juga dapat menyebabkan anda rentan terhadap penyakit.

3. Mendukung pertumbuhan tulang

Anak-anak membutuhkan protein dan kalsium selama masa pertumbuhan, agar tubuhnya dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal. Jika kekurangan protein dan kalsium, maka anak berisiko tinggi mengalami stunting atau masalah pertumbuhan lainnya.  

Nah, orang tua dapat mencegah masalah pertumbuhan anak dengan memberikan makanan tutut ini salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan protein dan kalsium.

Sebab, dalam setiap 100 gram tutut tersebut, terkandung sekitar 129 mg kalsium, atau memenuhi setidaknya 10 persen kebutuhan kalsium harian.  

4. Menutrisi otak

Manfaat tutut berikutnya adalah memberikan nutrisi untuk memastikan otak dapat bekerja dengan baik. Anda mungkin sudah tidak asing dengan khasiat asam lemak tak jenuh untuk kesehatan otak.  

Ternyata tutut juga memiliki kandungan asam lemak esensial. Lemak yang terkandung dalam tutut merupakan asam linoleat (omega-6) dan asam linolenat (omega 3).

5. Bagus untuk pertumbuhan tulang

Selama masa pertumbuhan, anak-anak memerlukan protein dan kalsium agar dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Protein dan kalsium sangat dibutuhkan untuk pembentukan tulang dan gigi.

Bila kekurangan zat gizi ini, anak-anak pun akan berisiko mengalami masalah pertumbuhan, bahkan stunting. Salah satu cara memenuhi kebutuhan protein ini adalah dengan mengenalkan masakan keong sawah kepada anak-anak. (*)

Baca juga konten :

Rekomendsi Obat Sakit Mata, Dijamin Ampuh dan Aman Digunakan

KORANRADARKAUR.ID – Sakit mata yang tidak diatasi bisa menimbulkan rasa tidak nyaman, bahkan hingga mengganggu aktivitas. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui obat sakit mata yang ampuh dan aman saat digunakan.

Seperti diketahui, obat sakit mata sangat berguna untuk mengatasi keluhan pada mata, apalagi saat mata merah dan gatal. Dengan demikian ada beragam obat sakit mata yang tersedia di apotek, yang dapat anda beli.

Apabila sakit mata tidak diatasi dengan cepat, bisa menimbulkan rasa tidak nyaman, bahkan hingga mengganggu aktivitas.

Dengan demikian di bawah ini akan dijelaskan obat sakit mata ampuh untuk anda gunakan. Berikut rekomendasi obat sakit mata penting untuk anda ketahui.

1.Insto

Insto merupakan obat sakit mata yang mengandung tetrahydrozoline Hidrogen klorida (HCl). Obat ini berguna untuk mengatasi rasa perih dan kemerahan di bagian mata yang disebabkan oleh iritasi.

2. Rohto Cool

Rohto Cool memiliki kandungan aktif naphazoline HCl. Untuk diketahui, obat satu ini ampuh meredakan mata merak akibat iritasi ringan yang disebabkan oleh sengatan sinar matahari atau pemakaian lensa kontak.

3.Cendo Eyefresh

Cendo Eyefresh mengandung bahan aktif hypromellose dan dextran. Untuk diketahui, obat ini digunakan untuk membantu mengatasi mata kering yang bisa terjadi karena terlalu lama melihat layar computer.

4. Alegysal

Selanjutnya merk yang keempat adalah Alegysal obat ini memiliki bahan aktif atau pemirolast. Untuk diketahui, obat ini bermanfaat untuk mengobati gejala alergi pada mata seperti gatal.

5. Cendo Xitrol

Yang kelima adalah Cendo Xitrol, cendo xitrol ini merupakan obat sakit mata yang mengandung kombinasi polymyxin B sulfate sehingga bermanfaat untuk mengatasi infeksi dan peradangan pada mata.

Selain itu obat ini juga mengandung dexamethasone, yaitu obat golongan kortikosteroid yang bekerja meredakan gejala peradangan, seperti mata merah atau bengkak O.

6. Erlamycetin

Selanjutnya Erlamycetin, obat ini merupakan obat sakit mata yang berbentuk salap yang mengandung chloramphenicol.

7. Cendo Timol

Cendo Timol memiliki kandungan timolol. Obat sakit mata ini bermanfaat untuk mengatasi sakit mata akibat tingginya tekanan di dalam bola mata. (*)

Baca juga konten :

Orang Tua Harus Tau! Ini Penyebab Sariawan Pada Anak Sering Terjadi

KORANRADARKAUR.ID – Orang tua harus tau ini penyebab sariawan pada anak sering terjadi. Untuk diketahui, sariawan sering muncul karena beberapa faktor, mulai dari cedera bagian area mulut, infeksi virus dan lainnya.

Untuk itu orang tua harus memperhatikan kesehatan anak. Apabila sariawan dibiarkan lebih lama atau tidak diobati, maka akan mengakibatkan peradangan yang lebih besar.

Untuk itu, ketahuilah penyebab sariawan yang sering terjadi pada si buah hati. Namun sebelum sariawan mulai muncul di bagian mulut dalam. Ada beberapa gejala yang penting untuk anda ketahui, berikut beberapa gejalanya.

1. Lidah terasa seperti terbakar

2. Mulut dan lidah terlihat kemerahan

3. Saat menelan, tenggorokan akan terasa sakit

4. Bagian dalam mulut terasa tidak nyaman, misalnya terasa panas

5. Terdapat luka berwarna putih yang muncul di area lidah

6. Terjadi pendarahan ringan saat ada bagian mulut yang tergores

Itulah tadi ada beberapa gejalanya, dikutip dari bengkuluekspress.disway.id, selanjutnya di bawah ini akan menjelaskan beberapa penyebab sariawan yang sering sering terjadi.

1. Luka di Sekitar Mulut  

Salah satu penyebab sariawan pada anak adalah luka dan trauma di sekitar mulut. Contohnya seperti terlalu kuat saat sikat gigi, oleh karena itu sering terjadi pembengkaan sariawan.  

2. Tubuh Kekurangan Nutrisi  

Apabila tubuh kekurangan nutrisi maka akan menyebabkan terjadinya sariawan. Jadi agar gangguan kesehatan yang satu ini dapat dihindari, sebaiknya anda perhatikan asupan nutrisi anak.  

Berikan asupan yang cukup dan seimbang untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada anak.  

3. Infeksi virus

Untuk diketahui, salah satunya penyebab munculnya sariawan adalah adanya infeksi virus. Jika anak sering mengalami sariawan, mungkin penyebabnya adalah virus tersebut.

 4. Penyakit autoimun

Dengan kekurangan nutrisi mungkin merupakan tanda penyakit autoimun yang sedang berkembang. Dengan demikian, banyak anak-anak dengan penyakit ini rawan mengalami sariawan.

5. Kebersihan Mulut yang Buruk

Apabila mulut kurang dirawat maka dengan cepat sariawan akan muncul. Hal ini dikarenakan adanya penumpukan kuman di dalam mulut yang meningkatkan risiko terjadinya infeksi. Nantinya infeksi ini akan memicu peradangan dan perlukaan rongga mulut. (*)

Baca juga konten :

Bukan Rambut Nenek Tapi Rambut Jagung, Ini Manfaat Rambut Jagung untuk Kesehatan

KORANRADARKAUR.ID – Apakah anda pernah melihat makanan rambut nenek? Jika belum berikut akan dijelaskan dengan singkat makanan yang bernama rambut nenek.

Untuk diketahui, makanan ini adalah salah satu jajanan yang masih viral hingga kini. Bentuknya persis menyerupai rambut, untuk rasanya rambut nenek ini memeliki rasa yang manis seperti permen.

Selain rasanya yang manis, rambut nenek ini juga memiliki beragam warna seperti warna pink, hijau, kuning dan masih bayak lagi. Dengan demikian jajanan ini paling digemari anak kecil.

Nah itulah tadi sekilas penjelasan singkat mengenai rambut nenek, selanjutnya akan menjelaskan manfaat rambut jagung yang baik untuk kesehatan. Berikut manfaatnya.

1. Menurunkan tekanan darah

Dengan megonsumsi rambut jagung dapat menurunkan tekanan darah. Hal ini karena kandungan di dalam rambut jagung memiliki sifat diuretik, artinya bisa membuang kelebihan air dan garam dari dalam tubuh.

2. Mengatasi diabetes

Manfaat selanjutnya adalah dapat mengatasi diabetes. Hal ini karena rambut jagung juga dikenal khasiatnya untuk mengatasi diabetes. Dan juga mampu mencegah lonjakan gula darah di atas normal setelah makan pada penderita diabetes.

3. Mencegah kolesterol tinggi

Bebeapa penelitian menunjukan bahwa, dengan memanfaatkan rambut jagung sebagai obat dapat menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.

4. Mengatasi infeksi saluran kemih

Selain itu, rambut jagung juga bermanfaat untuk mengurangi gejala infeksi saluran kemih, seperti nyeri dan rasa terbakar saat buang air kecil, karena memiliki sifat antiradang.

Tidak hanya itu, rambut jagung juga banyak mengandung senyawa yang bersifat antilithiatic. Senyawa ini dapat mencegah terbentuknya batu ginjal, yang menjadi salah satu penyebab infeksi saluran kemih.

5. Meringankan radang sendi

Dengan mengonsumi rambut jagung, dapat meredakan gejala radang sendi karena rambut jagung mengandung banyak senyawa yang bersifat antiradang.

Sebagai informasi, walaupun rambut jagung aman dikonsumsi dan mampu memberikan beragam manfaat, apabila anda memiliki riwayat alergi terhadap jagung. Dengan demikian rambut jagung tidak bisa dikonsumsi. (*)

Baca juga Konten :

Harus Diketahui, Begini Memilih Terapi Stroke yang Baik dan Benar

KORANRADARKAUR.ID – Jika anda atau keluarga memiliki penyakit stoke, harus tahu cara memilihi terapi stroke yang baik. Karena ini berperan penting dalam menjaga kondisi penderita stroke agar penderita tetap baik dan membantu mencegah ketahap yang lebih serius.

Meski penyakit stroke bisa pulih sepenuhnya dalam waktu singkat. Tetapi penderita stroke membutuhkan dukungan yang tepat.

Apabila kerusakan otak akibat stroke, hal tersebut bisa menyebar dan menjadi masalah dalam jangka panjang. Dengan demikian supaya kualitas hidup penderita stroke dapat meningkat, maka diperlukan terapi stroke.

Dengan demikian, untuk memulihkan fungsi tubuh seseorang yang terkena stroke, berikut ini beberapa cara yang dapat anda lakukan bagi penderita stroke. Pilihlah terapi stroke yang tepat dan sesuai. Berikut beberapa terapi yang dapat anda berikan.

1.Terapi fisik

Serangan stroke bisa memperlemah otot-otot pada tubuh penderitanya. Dengan demikian gerakan tubuh jadi berkurang sekaligus susah melakukan aktivitas fisik seperti berjalan dan berdiri.

Oleh karena itu, bagi penderita storke wajib melakukan terapi fisik. Karena dapat membantu memperkuat otot tubuh dan melatih kemapuan fisik.

2.Terapi bicara dan Bahasa

Yang kedua adalah gunakan terapi bicara dan bahasa. Dengan begitu bagi penderita stroke apalagi susah untuk berbicara, hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan terapi bicara bagi penderita stroke.

Jika gangguan terlalu parah, maka terapi stroke yang dilakukan adalah mencari cara untuk menyebukan penderita stroke selain berbicara.

3.Terapi okupasi

Terapi okupasi adalah membantu seseorang agar dapat mendapatkan kembali, mengembangkan dan membangun keterampilan. Terkait kemandirian dalam aktivitas sehari-hari.

Di mana nantinya, pasien akan dilatih sesuai keperluannya, misalnya cara mengancingkan baju dan menggosok gigi. Terapi ini bisa dilakukan bersama dengan terapi bicara dan bahasa, untuk melatih kemampuan berfikir seseorang yang terkena stroke.

4.Terapi rekreasi dan terapi psikologi

Terapi ini dibutuhkan untuk memperbaiki kondisi mental seseorang yang terkena serangan stroke.

5.Terapi Pijat

Untuk diketahui, pijat adalah terapi yang sangat banyak dilakaukan semua orang   bagi penderita stroke. Dengan terapi pijat, dapat membantu menurunkan tekanan darah.(*)

Kategori :