Pemprov Bengkulu Gelar Pasar Murah, Benaran Murah Harganya? Ya, Telur Rp 50 Ribu Per Karpet

Jumat 14 Jun 2024 - 21:33 WIB
Reporter : Hery Kurniawan
Editor : Daspan Haryadi

BENGKULU - Selama dua hari berturut-turut, Jumat 14 Juni hingga Sabtu 15 Juni.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TIPD) gelar pasar murah. Kegiatan yang dilangsungkan di halaman Lapangan Stadion Semarak di Kelurahan Sawah Lebar Kecamatan Ratu Agung Kota Bengkulu ini.

Merupakan langkah menekan inflasi jelang Idul Adha tahun 1445 Hijriah.

Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Bengkulu, Raden Ahmad Denny mengatakan, kegiatan pasar mudah dengan menjual beberapa jenis Sembako dengan harga di bawah pasaran ini. Merupakan upaya Pemprov Bengkulu dalam pengendalian inflasi jelang perayaan hari raya kurban.

BACA JUGA:MTsN 5 Kaur Bagi Rapor, Guru Beri Hadiah Pada Siswa Juara Kelas

"Dengan adanya pasar murah, masyarakat bisa mendapatkan Sembako dengan harga lebih terjangkau. Diharap ini bisa meminimalisir terjadinya inflasi jelang perayaan hari lebaran kurban," ungkap RA Denny, Jumat 14 Juni 2024.

Lebih lanjut, kata Asisten II, kegiatan pasar murah ini melibatkan berbagai pihak sebagai distributor. Yakni Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnak Keswan) Provinsi Bengkulu, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Provinsi Bengkulu, Bulog dan Kantor Bank Indonesia (BI) Perwakilan Bengkulu.

Juga pihak swasta seperti PT Indofood, PT Everbright dan PT Lancar Abadi Sekawan.

"Melibatkan berbagai pihak. Baik itu yang berada diruang lingkup pemerintahan juga pihak swasta. Tentu adanya kolaborasi ini diharap bisa menekan angka inflasi jelang lebaran kurban," harapnya. 

BACA JUGA:Idul Adha di Kaur, 537 Ekor Hewan Kurban Akan Dipotong, Bukan Kaur Selatan Terbanyak Hewan Kurban

BACA JUGA:SMAN 4 Kaur Bagikan Rapor, Ini Daftar Nama Juara Kelasnya

Sementara itu, Kepala Bank Indonesia Perwakilan Bengkulu Darjana mengatakan, kolaborasi yang dilakukan TPID Bengkulu bersama Pemprov Bengkulu ini. Merupakan pelaksanaan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan, yaitu melalui kegiatan keterjangkauan harga.

"Dengan adanya gerakan ini. Pemerintah hadir dalam mengendalikan harga pangan yang ada di daerah. Lewat digelarnya kegiatan seperti pasar murah ini," ungkapnya yang juga Wakil Ketua TPID Bengkulu. 

Berikut daftar beberapa harga sembako dalam pasar murah ini. Beras SPHP 5 Kilogram (Kg) Rp 59.000 ribu, daging ayam broiler Rp 30 ribu/Kg, telur Rp 50 ribu/karpet, bawang merah Rp 35 ribu/Kg, bawang putih Rp 34 ribu/Kg, minyak goreng SIP bantal Rp 14.500/900 ml. 

Kategori :