Namun bila belum sepenuhnya dilaksanakan, maka akan menyusul pada tahun depan. Dalam penggunaan DD berpedoman pada aturan.
BACA JUGA:Belajar Sambil Bermain! Ada 10 Game Edukasi yang Cocok untuk Anak - Anak
BACA JUGA:Terbukti Membayar! Lima Game Tambah Saldo Dana, Buruan Mainkan
“Semua usulan warga ditampung, namun yang diprioritaskan akan diutamakan, dengan berpedoman pada anggaran yang ada,” sebutnya.
Camat Kelam Tengah Salianudin, SH melalui Kasi Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Milian Mumsi, SE menjelaskan, DD untuk pembangunan desa sangat memberikan dampak yang positif dalam segala bidang yang diperlukan.
Seperti pembangunan jalan, pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) pada keluarga penerima manfaat (KPM) dan lainnya.
“Gunakan DD sesuai aturan jangan sampai salah dalam pemanfaatannya, karena bisa menimbulkan masalah dikemudian hari,” cetusnya.