Sebelum FF dan PUBG Ada! 2 Game ini yang Duluan Tenar

Rabu 10 Apr 2024 - 14:16 WIB
Reporter : Hery Kurniawan
Editor : Dedi Julizar

RADAR KAUR - Siapa di sini yang suka main game Free Filre (FF) atau PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) di ponsel pintar?

Bagi pembaca yang gemar memainkan kedua game ini. Ternyata ada 2 game tembak-tembakan yang lebih duluan terkenal.

Ada yang tahu Point Blank atau Counter Strike? 

Ya, kedua game yang dimainkan lewat komputer ini telah ada jauh sebelum kedua game berbasis ponsel pintar yang kami sebutkan di atas ada.

Seperti halnya FF dan PUBG. Kedua game ini juga sering digelar turnamennya karena banyak orang yang menggandrungi.

Berkat adanya game ini, pada masanya para pemain terkadang harus antre di warung internet (Warnet) untuk dapat memainkannya.

Bahkan, bagi yang mereka yang jadi pelajar rela bolos sekolah supaya bisa main Point Blank atau Counter Strike di Warnet langganan.

BACA JUGA:Mau Make Up Tahan Lama Saat Lebaran? Ini Tipsnya!

Untuk yang belum tahu. Melansir dari laman resmi Point Blank di alamat website pointblankid juga laman resmi Counter Strike di alamat website counter-strike.net, Rabu 3 April 2024. 

Berikut ulasan singkat tentang kedua game ini.

1. Point Blank 

Point Blank adalah permainan komputer daring yang dikembangkan oleh Zepetto untuk platform Windows. Permainan ini diterbitkan di banyak negara dengan pengelolaan server secara mandiri oleh penerbit di masing-masing negara. 

Di Indonesia, permainan ini dikelola oleh Zepetto Interactive sejak November 2018 setelah dikelola oleh penerbit Gemscool berikut Garena.

Di game ini, dua kelompok akan saling berperang. Mereka adalah kelompok rebelion atau pemberontak melawan CT-Force atau petugas pengamanan.

Point Blank memiliki total 11 karakter yang masing-masing ada 6. Masing-masing karakter memiliki penampilan dan latar belakang yang berbeda-beda. Point Blank juga punya 4 karakter dinosaurus.

Kategori :