BENGKULU SELATAN (BS) - Ada pengumuman bagi masyarakat yang berkeinginan memiliki mobil ataupun kebun. Pasalnya, dalam waktu dekat bakal ada lelang terbuka berupa Barang Bukti (BB) yang kini jadi aset yang disita negara.
Aset tersebut berupa sebidang kebun durian yang berada di Desa Simpang Pino Kecamatan Ulu Manna, dan satu unit mobil Daihatsu Xenia tipe R tahun 2016.
Kedua aset yang bakal di lelang tersebut merupakan aset sitaan negara dari terpidana kasus korupsi dana Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) Baznas BS beberapa waktu lalu.
Kajari BS Nurul Hidayah, SH, MH disampaikan Hendra Catur Putra, SH, MH membenarkan, jika kedua aset yang disita negara dadi kasus korupsi akan segera dilakukan lelang.
BACA JUGA:Ditanya Maju di Pilkada 2024, Jawaban Bupati Gusnan Mengejutkan
BACA JUGA:Diperiksa Kasus Pelecehan 2 Staf, Rektor Universitas Non-aktif Akan Beri Perlawanan
"Ya, sekitar 2 minggu lagi proses lelang aset ini akan dimuali melalui KPKNL Bengkulu. Lelang akan dilakukan secara terbuka melalui situs resmi kantor lelang," ungkap Hendra.
Kasi Intel menyebutkan, kedua aset yang akan dilelang tersebut sudah melalui proses penghitungan nilai ekonomis oleh KPKNL Bengkulu.
Sehingga, harga yang ditawarkan dalam lelang terhadap kedua aset tersebut juga sudah diketahui.
Yang mana, untuk sebidang tanah yang telah bersertifikat hak milik ditawarkan Rp 22.830.000. Sedangkan, mobil Xenia ditawarkan Rp 63.215.000.
BACA JUGA:PENGUMUMAN! Inilah Syarat yang Harus Dipenuhi oleh Honorer dalam Pengangkatan PPPK 2024
BACA JUGA:Selain Dokumen, Inilah 4 Hal yang Wajib Diketahui Sebelum Magang ke Jepang
"Peserta yang akan ikut lelang wajib memberikan uang jaminan sebesar 20 persen dari harga yang ditawarkan. Kalau nanti kalah dalam proses lelang, uang tersebut dikembalikan secara utuh," terang Kasi Intel.
Oleh karena itu, bagi masyarakat yang berminat membeli barang lelangan tersebut, Hendra mempersilahkan untuk ikut proses lelang disitus lelang KPKNL.
Jika tawaran bernilai tinggi, mengalahkan tawaran peserta lelang yang lain, maka akan mendapatkan barang tersebut.