Nomor 4 Menyedihkan! Inilah Siksaan Bagi yang Meninggalkan Salat

Kamis 04 Jan 2024 - 20:37 WIB
Reporter : Hery Kurniawan
Editor : Dedi Julizar

RADAR KAUR – Salat merupakan tiang agama bagi umat Islam. Salat menjadi pemisah orang Islam antara orang syirik dan kufur. Salat merupakan suatu kegiatan yang telah ditetapkan Allah SWT dan menjadi kewajiban bagi seluruh umat Islam.

Salat sendiri juga memiliki banyak arti yaitu, menyembah kepada Allah SWT, memohon kepada Allah SWT, berbisik kepada Allah SWT, pertemuan manusia/hamba kepada Allah SWT dan menghadap kepada Allah SWT.

BACA JUGA:TPP PNS Kaur Naik 100 Persen, Marak Bobol Absensi Elektronik, Ini Dia Aplikasinya

Mengutip dari palpres.disway.id, perlu kita ketahui bahwa hukum salat itu wajib. Sebagaimana yang dijelaskan dalam Al-Qur’an yang artinya: 

“Sungguh, salat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman.”

Salat wajib dilaksanakan umat Islam berakal/sadar tidak gila dan baligh.

Nah selain itu, harus diketahui juga ada beberapa jenis salat yaitu, Salat Ashar, Magrib, Dzuhur, Subuh dan Isya. Adapun salat sunnah yang biasa dilakukan dan dianjurkan oleh Nabi Muhammad saw sebagai berikut:

• Salat dhuha

• Salat tahajud

• Salat Hari Raya Idul Fitri /Idul Adha 

• Salat Tarawih dan Witir

• Salat Kusuf atau Gerhana 

Namun setiap umat Islam pasti ada yang tidak melakukan salat wajib maupun salat sunnah. Jika orang tersebut melalaikan salatnya, nantinya akan mendapatkan balasan dari Allah SWT.

Menurut Buya Yahya dalam chanel YouTubenya menyatakan, seseorang yang tidak melaksanakan fardhu, maka islamnya bohongan. Artinya Islam hanya sebagai status saja. Bahkan tidak hanya melaksanakan salat saja. Namun, ada juga yang tidak menunaikan zakat. 

“Hati-hati yang meninggalkan sholat, karena itu dosa besar,” ujarnya.  

Kategori :