Pastikan Tidak Ada Pedagang Liar, PTM Kutau Dijaga Ketat Dishub dan Satpol-PP

Kamis 12 Dec 2024 - 18:13 WIB
Reporter : Rohidi Effendi
Editor : Daspan Haryadi

BENGKULU SELATAN (BS) - Pemkab BS melalui Dinas Perhubungan (Dishub), dan Dinas Satpol-PP Kabupaten BS melakukan penjagaan ketat di Pasar Tradisional Modern (PTM) Kutau.

Penjagaan ketat PTM Kutau tidak lain bertujuan agar tidak ada lagi pedagang liar yang berjualan di luar gedung PTM. Sebab, baru-baru ini Dishub dan Satpol-PP telah menertibkan para pedagang liar tersebut.

Bahkan, beberapa hari lalu Dishub dan Satpol-PP sempat melakukan pembongkaran paksa, serta mengangkut lapak para pedagang ikan yang tatap membandel jual di luar gedung PTM.

Kadis Perhubungan BS Alian, SH melalui Sekretaris Asih Kadarina, M.Pd mengakui, jika memang pihaknya bersama Satpol-PP akan menjaga ketat PTM Kutau setiap hari selama satu bulan ke depan.

Mengingat, selama ini permasalahan PTM Kutau hanya satu yakni, pedagang tidak tertib. Padahal, pemerintah telah siapkan tempat khusus untuk pedagang berjualan di gedung PTM yang baru diresmikan itu.

Hanya saja, puluhan pedagang ikan dan pedagang lainnya masih memilih berjualan di lokasi lama. Padahal lokasi tersebut diperuntukan untuk tempat parkir kendaraan pengujung PTM Kutau.

BACA JUGA:Dishub Bengkulu Selatan Warning PKL, Tak Patuhi Aturan, Lapak Dibongkar Paksa

BACA JUGA:MENGEJUTKAN! Dishub Cek Kelayakan Bus Lintas Provinsi di Bengkulu Selatan, Ini Hasilnya

"Ya, kami akan menjaga PTM Kutau selama satu bulan ini. Tidak boleh lagi ada pedagang berjualan di luar gedung PTM," tegas Asih.

Sekretaris melanjutkan, penertiban pedagang PTM Kutau harus tegas. Setiap pedagang yang nekat dan bandel masih berjualan diluar gedung PTM, maka lapaknya akan dibongkar oleh Satpol-PP. 

Maka itu, agar tidak terjadi perselisihan ia berharap para pedagang tersebut dapat memahami aturan pemerintah daerah. Pemerintah telah menyediakan tempat khusus dan aman di PTM.

"Kami akan pantau terus jangan sampai ada pedagang jualan lagi ditempat lama atau lahan parkir," pesannya.

Kadis Satpol-PP dan Damkar BS Erwin Muchsin, S.Sos menyampaikan, anak buahnya ikut stanby berjaga di PTM Kutau di Kelurahan Kota Medan Kecamatan Kota Manna.

Penjagaan ini dilakukan untuk mencegah pedagang ikan ataupun pedagang lainnya tidak lagi berjualan di lokasi pasar yang lama atau diluar gedung PTM.

"Kami juga jaga tentunya jangan sampai ada lagi pedagang di luar PTM, tolong ini serius," beber Erwin.

Kategori :