6 Pahlawan Nasional Perempuan Indonesia Harus Dikenang Jasanya, Simak di Sini Nama - Namanya

Sabtu 24 Aug 2024 - 07:02 WIB
Reporter : Ujang Tamarozi
Editor : Dedi Julizar

3.Maria Walanda Maramis.

Ia adalah salah satu pejuang kemerdekaan Indonesia serta  politisi terkemuka pada awal abad ke-20.

Maria berasal dari Sulawesi Utara yang memperjuangkan emansipasi wanita. Ia berperan dalam perjuangan kemerdekaan dan mendukung hak-hak perempuan di Indonesia.

Ia juga tergabung dalam Kongres Perhimpunan Indonesia dan Gerakan Perempuan Indonesia yang berperan untuk pengakuan hak-hak Indonesia, khususnya pada perjuangan hak sosial dan politik perempuan.

4. Cut Meutia

Cut Meutia merupakan salah satu pahlawan wanita Indonesia. Cut Meutia lahir pada 1870 di Aceh, yang pada saat itu masih dibawah penjajahan Belanda.

Ia dan pasukannya berani dalam mengahadapi penjajah  serta pernah terjadi  pertempuran sengit melawan pasukan Belanda di daerah Gle Tarum.

5. Nyi Ageng Serang

Nyi Ageng seorang pejuang Jawa, ia  berperan dalam perlawanan rakyat melawan penjajah Belanda selama perang Diponegoro.

Ia terkenal dengan semangatnya dalam memimpin pasukan untuk melawan para penjajah dan ia memainkan peran penting dalam menjaga semangat perlawanan rakyat Jawa terhadap penjajah.

6. Dewi Sartika

Dewi Sartika seorang perintis pendidikan bagi kaum perempuan. ia adalah seorang pemikir dana pendidik yang gigih dalam memperjuangkan pendidikan bagi perempuan di masa Kolonial Belanda.

Ia mendirikan sekolah pertama untuk perempuan pribumi di Indonesia, yaitu "Sekolah Isteri" pada tahun 1904 di Bandung, yang kemudian dikenal sebagai "Sekolah Kartini" sebagai penghormatan kepada Raden Ajeng Kartini.*

Kategori :