Tiket Pesawat Domestik Disebut Mahal, Ini Kata Bos Garuda Indonesia
Harga tiket pesawat penerbangan domestik lebih mahal dibandingkan penerbangan ke luar negeri.-Sumber foto: koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID - Harga tiket pesawat untuk penerbangan domestik disebut mahal, oleh sejumlah konsumen.
Bahkan, saking mahalnya, ada yang sampai mengeluhkan jika harga harga tiket pesawat ke luar negeri lebih murah daripada penerbangan domestik.
Salah satu contoh harga tiket pesawat penerbangan domestik lebih mahal dibandingkan penerbangan mancanegara.
Berdasarkan penelurusan di online travel agent (OTA), harga tiket pesawat antara keduanya bisa terlihat.
BACA JUGA:4 Khodam Pendamping Ini Berbahaya Bagi Manusia, Sering Membinasakan Tuannya
Misalnya pesawat Jakarta-Singapura kelas ekonomi untuk tanggal 16 Oktober 2024 hanya Rp 475.000 menggunakan maskapai Air Asia.
Sedangkan harga tiket pesawat termurah Jakarta-Medan di waktu dan kelas yang sama tembus Rp 1.201.794.
Namun penerbangannya tidak langsung, yakni harus transit terlebih dulu ke Kuala Lumpur.
Sedangkan tiket penerbangan langsung termurah di waktu dan kelas yang sama yakni Rp 1.632.300 menggunakan Super Air Jet.
Lalu untuk penerbangan Jakarta-Medan termurah di waktu yang sama dengan kelas ekonomi harganya Rp 1.256.394, itu pun harus transit ke Kuala Lumpur lalu lanjut ke Medan.
Jika ingin penerbangan langsung Jakarta-Medan maka harus merogoh kocek Rp 1.537.000 menggunakan maskapai Lion Air. Ini merupakan tiket penerbangan langsung termurah di hari itu.
Dari sini terlihat, jika harga tiket ke luar negeri lebih murah dibandingkan harga penerbangan domestik.
Hal ini direspons Dirut PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Irfan Setiaputra yang menjelaskan, jika tidak selalu harga tiket pesawat domestik lebih mahal dibanding luar negeri.